Bisnis

Satu Dasawarsa Astra Berbakti pada Dunia Pendidikan Indonesia

Oleh : Syailendra - Senin, 21/01/2019 01:14 WIB

Ketua Pengurus YPA-MDR, Herawati Prasetyo bersama Priyono Sugiharto, Presiden Direktur PT Astra Internasional TBK (Tengah)

Jakarta, Indonews.id - Memasuki usia satu dasawarsa, Yayasan Pendidikan Astra-Michael D. Ruslim (YPA-MDR) yang dibentuk secara khusus oleh PT. Astra International Tbk, menggelar serangkaian kegiatan pada 15-17 Januari 2019.

Ketua Pengurus YPA-MDR, Herawati Prasetyo mengatakan, peringatan satu dasawarsa YPA-MDR ini merupakan bentuk dari rasa syukur Astra atas kiprah YPA-MDR dalam meningkatkan mutu pendidikan di wilayah prasejahtera, terluar, terdepan & tertinggal.

Kegiatan bertajuk, Go Digital berlangsung pada 15 Januari 2019. Di tanggal ini, YPA-MDR menggelar Final Lomba Matematika metode Gasing (Gmapang Asyik & Menyenangkan) dengan menggunakan aplikasi android. Kegiatan ini diikuti oleh 44 siswa pemenang tingkat daerah.

Sebelumnya dilakukan lomba di masing-masing daerah binaan, dengan jumlah peserta sebanyak 221 siswa.

Pada 16 januari 2019, diadakan seminar nasional Seminar Nasional dengan tema Higher Order Thinking Skills dengan Direktur PG Dikmen dan Direktur PG Dikmen dan Diksus: Ir. Sri Renani Pantjastuti, MPA., Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

Sebagai Narasumber dari Genius, UKSW dan 16 guru-guru binaan yang menyampaikan karya ilmiahnya. Sebanyak 250 peserta yang terdiri dari Guru-guru binaan maupun non-binaan YPA MDR turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Sementara itu, pada 17 Januari 2019, sebagai puncak acara peringatan hari jadi YPA MDR ke 10, di gedung Menara Astra diluncurkan Buku Satu Dasa Warsa YPA MDR berbhakti.

Selain itu juga dikucurkan Operating Values YPA MDR, Peluncuran Mars YPA MDR, dan serangkaian pagelaran, yaitu SATU Indonesia Cabaret. Cabaret ini merupakan pagelaran kolaborasi seni budaya sekolah-sekolah binaan dan Fashion Show, busana desain karya Siswa SMKN 2 Gedangsari, Gunungkidul.

Priyono Sugiharto, Presiden Direktur PT Astra Internasional TBK, mengatakan, Yayasan ini sesuai dengan Filosofi Astra yaitu bagaimana menjadi aset yang bermanfaat bagi bangsa dan negara. (syailendra)

Artikel Terkait