Daerah

Dua Rumah di Nagari Tanjung Bonai Ludes Dimamah Jago Merah

Oleh : luska - Kamis, 28/05/2020 17:01 WIB

teks foto inilah dua buah rumah di Jorong Tanjung Kaciak Nagari Tanjung Bonai ludes dimamah sijago merah dan pemilik rumah menderita kerugian diperkirakan mencapai Rp 800 juta (foto M.Datuk)

Tadahdatar, INDONEWS.ID --Dua buah rumah Permanen di Jorong Tanjuang Kaciak  Nagari Tanjung Bonai Kecamatan Lintau Buo Utara Kabupaten Tanahdatar Sumatera barat ludes dimamah sijago merah dan kerugian diperkirakan mencapai Rp 800 juta namun tidak ada kerugian jiwa kebakaran tersebut.

Hal itu dibenarkan oleh  Wali Nagari Tanjung Bonai Kecamatan Lintau Buo Utara  Lufhti Spd Dt Majo Basa kepada Indonews  siang tadi seusai memberikan bantuan sembako kepada warga masyarakat Jorong kaciak Nagari Tanjung Bonai.

Peristiwa kebakaran yang mengejutkan warga masyarakat Jorong Kaciak Nagari Tanjung Bonai tersebut  terjadi sekitar jam 01.00 kamis dini hari dan meludeskan dua buah rumah pernamen dan tak satupun pakaian dan peralatan pemilik rumah yang berhasil diselamat dan rumah tersebut dihuni oleh 4 kepala KK dengan jumlah jiwa sebanyak 9 orang yaitu Inar (75 th), Khaidir  (60 th), Bobika Putra  (30 th) Suzianti ( 40 th) dan satu buah rumah milik  Meri (56 th) ikut kena rembes kebakaran tersebut.

Untunglah berkat cepatnya bantuan kerjasama masyarakat, satgas bencana dan bantuan Mobil Pemadam kebakaran dari lintau dan tambahan satu armada dari batusangkar api dapat dipadamkan sekitar jam 0.2.30  wib,” ujar Wali Nagari Tanjung Bonai Lufhti Spd Dt Majo Besar sehingga api tidak sempat menjalar ke bangunan lain yang  berada dekat rumah permanen  meski akibat kebakaran itu ikut merembes warga lain yang berdekatan dengan rumah yang terbakar tersebut.

Sementara sumber api diperkirakan dari arus listrik pendek namun kita masih menunggu hasil penyelidikan pihak Kepolisian  tapi kronologis kejadian itu sudah kita sampaikan kepada Camat Lintau Buo Utara dan tembusan kepada Bupati Tanahdatar, BPBD Tanahdatar,Kepala KUA Tanahdatar disamping Pengurus BPRN dan Ketua KAN Nagari Tanjung Bonai  termasuk upaya yang telah kita lakukan pasca kebakaran surau tersebut.

Kemudian kita bersama masyarakat paginya setelah kebakaran Surau tersebut telah melakukan gotong royong bersama  membersihkan puing puing bekas kebakaran tersebut bersama satgas Penanggulan Bencana Nagari Tanjung Bonai termasuk juga menyalurkan bantuan sembako dari Nagari disamping Bantuan dari Dinas Sosial Kabupaten Tanahdatar yang telah ikut memberikan bantuan kepada warga yang kena musibah.

Sementara itu Kepala Damkar dan Satpol PP Tanahdatar Yusnen  membenarkan  peristiwa kebakaran dua buah rumah tersebut dan menurunkan satu unit damkar yang berada di Pos Lintau ditambah satu armada lagi dari batusangkar  sehingga dalam waktu tidak begitu lama musibah kebakaran itu bisa diatas .dan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan Pihak Kepolisian tapi dugaan sementara berasal dari arus pendek listrik.

Karena itulah kita tetap mengimbau masyarakat tetap waspada dan berhati hati terhadap listrik, kompor dan obat nyamuk dan lainnya yang bisa menimbulkan akibat kebakaran demi untuk kita bersama juga.(M.datuk)

Artikel Terkait