Sosok

Sosok Faizal Rochmad Djoemadi yang Kini Jadi Nakhoda PT Pos

Oleh : very - Jum'at, 25/09/2020 13:49 WIB

Faizal Rochmad Djoemadi menjadi Direktur Utama PT POS Indonesia. (Foto: Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir merombak besar-besaran jajaran PT Pos Indonesia (Persero). 

Pergantian tersebut dilakukan berdasarkan SK-301/MBU/09/2020 dari Kementerian BUMN.

Faizal Rochmad Djoemadi didapuk menjadi direktur utama perusahaan menggantikan Gilarsi Wahju Setijono.

Seperti dikutip CNBC Indonesia, Situs pribadinya mencatat, Faizal Rochmad Djoemadi sebelumnya adalah Direktur Digital Business dari PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM). Sebelumnya dia merupakan Direktur Utama Telekomunikasi Indonesia International atau lebih dikenal dengan nama Telin, anak perusahaan BUMN Telkom yang fokus pada pengembangan lini bisnis di luar negeri.

Posisinya di Telkom saat itu digantikan oleh bos Bukalapak, Fajrin Rasyid yang disahkan pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Telkom pada Jumat (19/6/2020).

Faizal Djoemadi merupakan lulusan Institut Teknologi Surabaya jurusan Teknik Elektro, lulusan tahun 1991.

Ia kemudian melanjutkan S2 di University of Saskatchewan Saskatoon, Kanada, juga jurusan Teknik Elektro, lulus pada tahun 1998.

Data profilnya menunjukkan, pria kelahiran Blitar 12 Desember 1967 ini berkarier cukup panjang di bidang telekomunikasi dan pembangunan jaringan.

Pada tahun 2015 ia menjadi EVP Wholeshale Service Division Telkom Indonesia, Komisioner di Telin Hongkong pada tahun 2015, Chairman di Telin Australia tahun 2016, Chairman di Telin Singapura pada tahun 2016, dan akhirnya dipercaya menjadi Presiden Direktur Telkom Indonesia International pada tahun 2016.

Selain Rochmad, nama lain yang cukup familiar adalah Nezar Patria, Pemimpin Redaksi The Jakarta Post, yang ditunjuk Erick menjadi Direktur Kelembagaan Pos Indonesia.

Nezar dikenal sebagai jurnalis yang pernah menjadi Ketua Umum Aliansi Jurnalis Independen (AJI) dan anggota Dewan Pers. (Very)

Artikel Terkait