Gaya Hidup

Fantastis! Di Usia ke-7 Tahun, SiCepat Ekspres Catatkan Kenaikan Transaksi Lebih dari Rp3,5 T

Oleh : Rikard Djegadut - Rabu, 17/02/2021 02:30 WIB

SiCepat melakukan tindakan pencegahan terutama pada operasional, baik saat mensortir barang, pengambilan barang dan pengantaran barang karyawan SiCepat wajib menggunakan masker dan sarung tangan

Jakarta, INDONEWS.ID - Perusahaan ekspedisi Tanah Air SiCepat Ekspres telah memasuki usianya yang ke-7 tahun dihitung sejak berdirinya pada 2014 silam.

Di momen pertambahan usia kali ini, SiCepat Ekspres telah mencatatkan Kinerja baik selama tahun 2020 dengan pengiriman paket lebih dari 1 juta paket perhari dan kenaikan transaksi lebih dari Rp 3,5 T atau sekitar 194% dari tahun sebelumnya.

Catatan positif ini didukung dengan melonjaknya volume pengiriman paket di momen Harbolnas 12.12 tahun 2020 lalu yang mencapai lebih dari 5 juta paket berkat produk HaLU (Harga Mulai Lima Ribu).

Produk HaLU menjadi pilihan favorit baik seller maupun buyer di platform marketplace. Hingga saat ini, lebih dari 5 juta seller telah menjadi partner SiCepat Ekspres.

"pencapaian ini didukung sepenuhnya oleh kinerja team dan para partner," kata Chief Executive Officer SiCepat Ekspres, The Kim Hai di Jakarta, Selasa (16/2/21).

Pada 2021, SiCepat Ekspres menargetkan kenaikan pengiriman paket sebanyak tiga kali lipat atau pengiriman hingga 3 juta paket per hari.

Untuk mencapai target tersebut, SiCepat Ekspres akan melakukan penambahan 100 pick up drop point outlet (PUDO) dan telah menjalin kerjasama ritel dengan PT LDN sehingga drop point SiCepat (SiCepat Point) akan ada di ritel seperti Alfamart, SRC dan ritel Telco.

SiCepat Point kini telah mencapai lebih dari 1.655 titik di wilayah Jabodetabek-Bandung dan akan terus bertambah dan tersebar di seluruh Indonesia pada tahun 2021 ini.

“Dengan penambahan SiCepat Point yang terintegrasi oleh ritel seperti Alfamart, SRC dan ritel Telco di Jabodetabek dan Bandung, masyarakat dapat mengirim paket dengan mudah dan nyaman” Tambah Kim Hai.

Pencapaian positif SiCepat Ekspres di tahun 2020 ini juga didukung oleh layanan SiCepat yang terintegrasi dengan aplikasi SiCepat, WhatsApp Bisnis SiCepat Klik, dan layanan customer service yang responsif.

Sehingga, Sahabat SiCepat dan masyarakat dapat dengan mudah mengakses informasi terkait layanan dan promo SiCepat.

SiCepat Ekspres adalah perusahaan ekspedisi yang berdiri sejak tahun 2014, dimana pengiriman 15Jam Sampai untuk wilayah Jabodetabek dan Bandung serta pengiriman 1hari Sampai untuk kota besar seluruh wilayah Indonesia merupakan focus utama dalam pelayanannnya.

Berbasis sistem teknologi terkini, SiCepat Ekspres mempunyai cabang dan gerai yang tersebar di seluruh kota di Indonesia, mempunyai slogan Ketika Semua Jadi Mudah, dimana SiCepat Ekspres menjawab segala kebutuhan dan keinginan pelaku bisnis e-commerce .*

 

Artikel Terkait