Olah Raga

Skor Sementara Ekuador vs Brasil 0-0: Debut Ancelotti Bakal Berakhir Buruk

Oleh : donatus nador - Jum'at, 06/06/2025 06:59 WIB


Suel seru Ekuador kontra Brasil dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL tersaji di Estadio Monumental, Jumat (6/6/2025) pukul 06.00 WIB. Skor masih 0-0, debut pelatig Ancelotti bakal berakhir buruk.

Jakarta, INDONEWS.ID-Duel seru  Ekuador kontra Brasil dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL tersaji di Estadio Monumental, Jumat (6/6/2025) pukul 06.00 WIB.

Ini menjadi laga debut pelatih anyar Carlo Ancelotti. Menghadapi Ekuador yang berada di peringkat kedua klasemen, Ancelotti kebawa sejumlah pemain terbaik, termasuk Vinicius Junior.

Laga berlangsung ketat dan seru usai wasit meniupkan peluit awal tanda laga kick off. Sepuluh menit awal, tanpamu tim asuhan Ancelotti ingin mencuri keunggulan. Namun selalu gagal.

Ancelotti menggunakan skema 4-3-3 dengan memasang Vinícius Júnior sebagai penyerang sayap kiri, Richarlison tengah dan Estêvão sayap kanan

Ketiga striker andalan mantan pelatih Real Madrid itu masih susah menembus lini belakang Ekuador yang menggunakan skema 4-4-2.

Pelatih Ekuador,  Beccacece memasang duet Yeboah dan  Franco. Namun kedua pemain sulit menembus tembok kokoh kini belakang Alex Sandro, Alexsandro, Marquinhos,  Vanderson.

Hingga laga memasuki menit 50, belum ada gol yang tercipta. Laga tampan berjalan seimbang, tuan rumah menguasai 51 persen bola, 230 operan dengan tingkat akurasi 88 persen.

Sementara Brasil dalam 40 menit berjalan menguasai 49 persen bola, 226 kali dengan akurasi 84 persen.

Baik Ekuador maupun Brasil sama melontarkan 2 tembakan dan 1 tembakan tepat sasaran. Pelanggaran juga sama-sama empat kali melakukan pelanggaran.

Hingga laga babak pertama tuntas, skor masih 0-0. Entah apa yang akan dilakukan Ancelotti demi menyelamatkan wajahnya di laga debut ini.

Diketahui, Brasil menjadi sorotan, karena kali ini mereka datang dengan pelatih baru, Carlo Ancelotti. Mantan pelatih Real Madrid itu menjadi tumpuan harapan fans Timnas Selecao.

Pasalnya, Timnas sebesar Brasil saat ini menempati peringkat 4. Di laga terakhir mereka kalah tekak 4-1 dari Argentina.

Itu lah mengapa kedatangan Ancelotti disambut dengan ekspektasi tinggi publik pencinta bola negara itu. Lantas apakah Ancelotti akan mampu menuhi ekspektasi tinggi para fans Timnas Selecao?

Artikel Lainnya