INDONEWS.ID

  • Selasa, 07/11/2017 20:40 WIB
  • Presiden: Resepsi Penikahan Putri Saya Relatif Sederhana

  • Oleh :
    • hendro
Presiden: Resepsi Penikahan Putri Saya Relatif Sederhana
Sebelum memasang bleketepe, Jokowi melakukan membuka gedang setundun.(Indonews.id/Luska)

Surakarta, INDONEWS.ID-Menanggapi pertanyaan jurnalis yang mengatakan adanya kritik bahwa acara pernikahan putrinya, Kahiyang Ayu dengan Muhammad Bobby Afif Nasution. yang dianggap terlalu mewah, Presiden Joko Widodo menjelaskan bahwa acara pernikahan putrinya diselenggarakan secara sederhana.

Hal tersebut ia sampaikan kepada jurnalis setelah meninjau pelaksanaan gladi bersih di Gedung Graha Saba Buana, Surakarta, Selasa, 7 November 2017.

Baca juga : Apa yang Dibisikkan Jokowi pada Kahiyang Saat Sungkeman?

“Ya relatif-lah ya yang namanya sederhana. _Wong_ kita ini juga punya hajatan di kampung, ya kan. Gedung juga gedung sendiri. Catering juga sendiri, panitia juga sendiri,” ujar Presiden sambil menunjuk ke arah putranya Gibran Rakabuming seperti dikutip dari Biro pers kepresidenan.

Presiden mengatakan, rangkaian acara pernikahan yang ia lakukan diselenggarakan sebagaimana yang biasa diadakan di daerahnya.

Baca juga : Meski di Hari Siraman Kahiyang, Presiden Jokowi Tetap Lakukan Kunker Ke Sragen

“Jadi jangan dibandingkan dengan yang lain-lain. Kita ini hajatannya di kampung, di daerah, jadi ya adanya seperti ini,” ucap Presiden.(hdr)

Artikel Terkait
Apa yang Dibisikkan Jokowi pada Kahiyang Saat Sungkeman?
Meski di Hari Siraman Kahiyang, Presiden Jokowi Tetap Lakukan Kunker Ke Sragen
Artikel Terkini
Tanggapi Tuduhan Ade Pencuri, Lawyer Gaul: gak Cocok sama Faktanya
Terus Bermanuver Menuju Pilkada NTT, Cagub Ardy Mbalembout dan Irjen Jonny Asadoma Gelar Pertemuan Tertutup di Jakarta
Tamini Square Gelar Festival Soto dan Masakan Nusantara
Dituduh Curi Iphone, Ade Laporkan AA ke Polres Jaksel
PNM Terus Bekali Nasabah dengan Teknologi Digital
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas