INDONEWS.ID

  • Minggu, 01/04/2018 15:53 WIB
  • Dampak Insiden Palembang, Lion Air Potensi Long Delay

  • Oleh :
    • hendro
Dampak Insiden Palembang, Lion Air Potensi Long Delay
Ilustrasi pesawat Lion Air (istimewa)

Jakarta, INDONEWS.ID- Akibat insiden pendaratan darurat maskapai Lion Air jurusan Jakarta-Jambi di bandara Palembang, berdampak pada keterlambatan panjang atau long delay dari maskapai tersebut.

Menurut Corporate Communications Strategic Lion Air, Danang Mandala Prihartono, saat ini pihaknya sedang melakukan perbaikan terhadap dua pesawat, salah satunya adalah pesawat Lion Air JT600 yang terpaksa mendarat di Palembang.

Baca juga : Ekspansi Jaringan dan Tambah Rute, NusaTrip Gandeng Maskapai Rendah Biaya Seperti JetStar Airways hingga Thai Lion Air

" Hal tersebut berdampak pada potensi keterlambatan panjang (long delay), pada rute Jambi-Jakarta, Palembang-Jakarta," ujar Danang, Minggu (1/4/2018).

Akibat dari adanya perbaikan tersebut, jadwal penerbangan domestik lainnya akan mengalami keterlambatan panjang, yakni untuk rute Jambi-Jakarta dan Palembang-Jakarta.

Baca juga : Jumlahnya Fantastis! Polisi Cium ACT Selewengkan Dana Ahli Waris Korban Lion Air JT-610

Untuk itu, Danang mengaku, pihaknya akan memberikan kompensasi kepada para penumpang sesuai dengan kebijakan yang diatur dalam Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 89 Tahun 2015. "Seluruh penumpang yang terganggu penerbangannya, mendapatkan kompensasi sesuai kebijakan serta layanan terbaik," ungkap Danang.

Untuk diketahui sebelumnya, pesawat Lion Air JT600 dengan rute Jakarta-Jambi terpaksa mendarat darurat di Palembang akibat dekompresi atau tekanan udara menurun. Pesawat tersebut berangkat dari Bandara Soekarno Hatta, Tangerang pukul 06.09 WIB. Namun di tengah perjalanan, pesawat mengalami kondisi tekanan udara rendah. Akibatnya, pesawat tersebut mendarat darurat di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II, Palembang.

Baca juga : Penjelasan Kemenhub Soal Lion Air Angkut Penumpang dari Wuhan ke Soetta
Artikel Terkait
Ekspansi Jaringan dan Tambah Rute, NusaTrip Gandeng Maskapai Rendah Biaya Seperti JetStar Airways hingga Thai Lion Air
Jumlahnya Fantastis! Polisi Cium ACT Selewengkan Dana Ahli Waris Korban Lion Air JT-610
Penjelasan Kemenhub Soal Lion Air Angkut Penumpang dari Wuhan ke Soetta
Artikel Terkini
Pj Bupati Maybrat Dukung Penuh Proses Studi Masterplan Kementerian PUPR untuk Revitalisasi Danau Ayamaru
Siddharta The Musical Hadir Kembali di Jakarta, Nantikan Keseruannya
Pos Fohuk Satgas Yonif 742/SWY Dampingi Petani Panen Kacang Tanah di Perbatasan RI-RDTL
Rayakan HUT Indonews.id ke-8, Pemred Asri Hadi Ajak Pembaca Setia Bantu Penderita Kanker di Indonesia, Begini Caranya!
Pj Wali Kota Kediri: Yogyakarta Punya Malioboro, Kota Kediri Punya BrantasTic
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas