INDONEWS.ID

  • Jum'at, 24/08/2018 10:10 WIB
  • Rini: Nicke Widyawati Jadi Dirut Pertamina

  • Oleh :
    • very
Rini: Nicke Widyawati Jadi Dirut Pertamina
Nicke Widyawati ditunjuk jadi Dirut Pertamina. (Foto: Kumparan.com)

Papua, INDONEWS.ID - Teka-teki siapa yang akan menjadi Direktur Utama PT Pertamina (Persero) terjawab sudah. Kementerian BUMN akan segera mengumumkan siapa yang akan menjadi orang satu di BUMN Holding Minyak dan Gas tersebut.

Menteri BUMN Rini Soemarno mengungkapkan Dirut Pertamina akan segera diumumkan dalam waktu dekat. Hal itu disampaikan Rini saat berdialog dengan para mahasiswa dan volunter yang menjadi relawan Papua Terang.

Baca juga : Ramaikan Musim Mudik, Pertamina Lubricants berbagi THR Fastron kepada Para Pemudik

"Ini Bu Nicke pejabat Pertamina yang InsyaAllah dalam waktu dekat menjadi Dirut Pertamina," kata Rini di Gardu Induk dan Transmisi Holtekamp, Jayapura, Papua, Jumat (24/8), seperti dikutip Kumparan.com.

Nicke Widyawati ditunjuk menjadi Plt Direktur Utama Pertamina sejak April lalu. Dia menggantikan Elia Masa Manik dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa.

Baca juga : Menteri Rini Tinjau Gudang Milik PT Pupuk Indonesia di Cianjur

Sebelumnya, Nicke menjabat sebagai Direktur Perencanaan Korporat PT PLN (Persero).

Nicke yang juga iikut mendampingi Rini di Jayapura, tak banyak berkomentar. "Belum," kata dia. (Very)

Baca juga : Menteri BUMN Dorong Nasabah Mekaar Agar Naik Kelas

 

Artikel Terkait
Ramaikan Musim Mudik, Pertamina Lubricants berbagi THR Fastron kepada Para Pemudik
Menteri Rini Tinjau Gudang Milik PT Pupuk Indonesia di Cianjur
Menteri BUMN Dorong Nasabah Mekaar Agar Naik Kelas
Artikel Terkini
Kemendagri Dukung Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional Melalui Optimalisasi Kebijakan Fiskal Nasional
Kemendagri Dorong Percepatan Pemenuhan Sarana dan Prasarana Pemerintahan di 4 DOB Papua
Mendagri Ingatkan Pj. Gubernur Maluku Jaga Tingkat Inflasi
Mendagri Lantik Sadali Ie sebagai Pj. Gubernur Maluku
BNPP Bersama K/L Susun Bahan Masukan Renaksi Tahun 2025 Terkait Pengelolaan Potensi Kawasan Perbatasan Laut
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas