INDONEWS.ID

  • Jum'at, 28/12/2018 21:31 WIB
  • Nissan Umumkan Program Purna Jualnya

  • Oleh :
    • Abdi Lisa
Nissan Umumkan Program Purna Jualnya
Nissan Indonesia mengumumkan program purna jual khusus bagi pelanggan Nissan dan Datsun yang kendaraannya terkena musibah bencana alam tsunami di Selat Sunda. (Foto Ist)

Jakarta, INDONEWS, ID - Nissan Indonesia mengumumkan program purna jual khusus bagi pelanggan Nissan dan Datsun yang kendaraannya terkena musibah bencana alam tsunami di Selat Sunda.

“Kami menghaturkan rasa duka cita sedalam-dalamnya bagi para korban dari bencana alam tsunami yang menimpa kawasan Banten dan Lampung Selatan,” ungkap Troy Pantouw, Deputy Director Communications, PT. Nissan Motor Indonesia, Jumat (28/12).

Baca juga : Mau Mudik Pakai Mobil Nissan dan Datsun? Kunjungi Posko Ini

Ia berharap dengan adanya program spesial ini dapat membantu meringankan beban dari para pelanggannya.

Nissan menawarkan program layanan khusus melalui diskon 20 persen untuk Nissan Genuine Part, diskon 30 persen untuk Nissan Genuine Oil, dan diskon 25 persen untuk biaya jasa servis dan jasa perbaikan bodi dan cat.

Baca juga : Ini Alasannya Kenapa Nissan Raih MITA Kepabeanan 2018

Diskon berlaku untuk pelanggan yang terkena dampak gelombang tsunami di wilayah Banten dan Lampung dari 27 Desember 2018 hingga 31 Januari 2019 (syarat dan ketentuan berlaku).

Program ini hanya diperuntukkan bagi pelanggan yang tidak ditanggung asuransi kendaraan. Pelanggan dapat mengunjungi dealer Nissan-Datsun Labuhan Ratu di Lampung, Nissan-Datsun Jatake dan Cimone di Tangerang. (Abdi.K)

Baca juga : Akhir 2018 Nissan Meraih Peenghargaan
Artikel Terkait
Mau Mudik Pakai Mobil Nissan dan Datsun? Kunjungi Posko Ini
Ini Alasannya Kenapa Nissan Raih MITA Kepabeanan 2018
Akhir 2018 Nissan Meraih Peenghargaan
Artikel Terkini
Awarding Innovillage: Wujud Nyata Kolaborasi Perguruan Tinggi dan Industri dalam Membangkitkan Talenta Digital Masa Depan
Siapkan Penyusunan Peraturan Pembangunan Ekonomi Jangka Panjang, Delegasi Baleg DPR RI Berdiskusi dengan Pemerintah Kenya
Bakti Sosial dan Buka Puasa Bersama Alumni AAU 93 di HUT TNI AU ke-78
Satgas BLBI Tagih dan Sita Aset Pribadi Tanpa Putusan Hukum
Gelar Rapat Koordinasi Nasional, Pemerintah Lanjutkan Rencana Aksi Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas