INDONEWS.ID

  • Sabtu, 06/02/2021 13:45 WIB
  • Rektor Universitas Paramadina Profesor Firmanzah Wafat, Ibas Sampaikan Duka Mendalam

  • Oleh :
    • Mancik
Rektor Universitas Paramadina Profesor Firmanzah Wafat, Ibas Sampaikan Duka Mendalam
Rektor Universitas Paramadina Profesor Firmanzah meninggal dunia.(Foto:Istimewa)

Jakarta, INDONEWS.ID - Kabar duka meninggalnya Rektor Universitas Paramadina Profesor Firmanzah sangat mengagetkan bagi Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono (iBas). Profesor Firmanzah dikabarkan wafat hari ini Sabtu 6/02/2021, pada pukul 04.00.

Firmanzah diketahui juga pernah menjadi Staf Khusus Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bidang Ekonomi.

Baca juga : Puasa dan Introspeksi Kebangsaan: Jika yang Berbuat Salah Tidak Pernah Dihukum Maka Pelanggaran Akan Terus Berulang

Ibas mengatakan, ia dan keluarga sangat berduka atas berpulangnya ke Rahmatullah Profesor Firmanzah. Menurutnya, Profesor Firmanzah adalah pribadi yang sangat baik, akademisi yang hebat serta seorang profesional yang sangat mencintai dunia pendidikan. Selain itu, menurut Ibas, almarhum adalah ekonom yang moderat.

"Saya dan keluarga turut berduka cita yang mendalam atas berpulangnya ke rahmatullah Prof. Firmanzah. Mas Fiz (sapaan akrab iBas kepada almarhum) orang yang baik, akademisi hebat, seorang profesional dan sangat mencintai dunia pendidikan termasuk ekonom yang moderat," ungkap Ibas kepada media ini di Jakarta, Sabtu,(6/02/2021)

Baca juga : Rektor: Kampus Universitas Paramadina di Cipayung Terapkan Konsep Ecopark

IBas menambahkan,Firmanzah juga merupakan mentor ekonomi bagi Fraksi Partai Demokrat. Selain itu, menurut IBas, rencananya almarhum Firmanzah akan menjadi dosen penguji nantinya dalam menyelesaikan program Doktor. Diketahui, IBas saat ini tengah menyelesaikan Program Doktor-nya. Ia mengaku sangat bersedih dan merasa kehilangan.

"Mas Fiz juga merupakan mentor ekonomi Fraksi Partai Demokrat sekaligus calon dosen penguji saya nantinya dalam penyelesaian program Doktor. Kami benar-benar bersedih dan kehilangan,” ujar iBas dengan mata berkaca-kaca.

Baca juga : Menjaga Orientasi Publik Harus Menjadi Dasar Sebuah Kebijakan Negara

IBas medoakan semoga amal ibadah almarhum Profesor Firmanzah diterima Tuhan Yang Maha Kuasa, Allah Subhana Wata’ala, dilapangkan kuburnya, serta meninggal dalam keadaan husnul khatimah. Selain itu ia mendoakan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kekuatan.

"Semoga amal ibadah Mas Fiz diterima di sisi Tuhan YME, Allah SWT, dilapangkan kuburnya, serta wafat dalam keadaan husnul khatimah. Keluarga yang ditinggal senantiasa diberikan ketabahan dan kekuatan,” tutup IBas.*

Artikel Terkait
Puasa dan Introspeksi Kebangsaan: Jika yang Berbuat Salah Tidak Pernah Dihukum Maka Pelanggaran Akan Terus Berulang
Rektor: Kampus Universitas Paramadina di Cipayung Terapkan Konsep Ecopark
Menjaga Orientasi Publik Harus Menjadi Dasar Sebuah Kebijakan Negara
Artikel Terkini
Wakil Ketua MPR, Ahmad Basarah Kecam Pelarangan Ibadah di Tangerang
Pembubaran Ibadah Mahasiswa Katolik UNPAM, Bangun Ekosistem Toleransi Harus Jadi Perhatian Bersama
Mandiri Utama Finance Gelar MUF Auto Fest 2024 Fasilitasi Masyarakat Indonesia Miliki Kendaraan Impian
Basarnas Lakukan Penandatangan Loca dengan Pusat Informasi Aeronautika Perum LPPNPI
Tips Memilih Jasa Penagihan Hutang yang Terbaik
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas