INDONEWS.ID

  • Selasa, 12/10/2021 17:10 WIB
  • Sebagai Anglamil, Kolinlamil Dukung Rotasi Purna Tugas Yonarhanud 16

  • Oleh :
    • luska
Sebagai Anglamil, Kolinlamil Dukung Rotasi Purna Tugas Yonarhanud 16

Jakarta, INDONEWS.ID - Salah satu unsur KRI Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) yang mendukung Operasi Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI – Malaysia, Kalimantan Utara (Kaltara), KRI Teluk Lampung 540. tiba di Dermaga Fasharkan, Makassar, beberapa saat yang lalu.

Kapal perang jenis Landing Ship Tank (LST) ini debarkasi batalion artileri pertahanan udara 16 Sula Bhuana Cakti. Para prajurit pun langsung melakukan prosedur tetap covid 19 dengan pemeriksaan suhu, disemprot disinfektan dan swab antigen
Dalam debarkasi tersebut, KRI Teluk Lampung 540 menurunkan personel dan material satgas lainnya.

Baca juga : Kolinlamil dan Pemda Kota Jakut Gelar Karya Bhakti TNI, Aksi Mitigasi Bencana Rob Pesisir Jakarta

Sebelumnya KRI Teluk Lampung 540 mendukung rotasi tugas Batalion Artileri Medan 18 Komposit yang melanjutkan tugas pengamanan perbatasan Indonesia dengan Malaysia di Kabupaten Malinau.

446 prajurit Yonarhanud 16 ini melaksanakan debarkasi dan mengantri untuk dicek suhu badannya serta penyemprotan disinfektan sesuai protokol kesehatan covid 19.

Baca juga : Antisipasi Rob di Jakarta Utara, Kolinlamil Gelar Karya Bhakti TNI

Komandan KRI Teluk Lampung 540 Letkol Laut (P) Sulthon Maula Firdaus mengatakan, kapal perangnya yang mengangkut prajurit Yonarhanud 16 kembali untuk menuju markasnya di Maros setelah melaksanakan tugas pengamanan perbatasan selama 10 bulan di perbatasan Kalimantan Utara.

“KRI Teluk Lampung 540 saat ini debarkasi personel dan material Yonarhanud 16. Dan proses ini tetap memperhatikan protokol kesehatan. Kita tidak boleh lengah dengan situasi ini,” ujar Komandan KRI Teluk Lampung 540 Saat mengawasi proses debarkasi.

Baca juga : Kolinlamil TNI AL Capai 2500 Dosis Serbuan Vaksin Maritim di Dua Desa Kabupaten Subang

Dijelaskan, KRI Teluk Lampung 540 bertolak dari Dermaga Tarakan, minggu lalu menuju Makassare. Kapal perang jenis Landing Ship Tank yang berada dibawah kendali Satlinlamil 2 Surabaya ini lintas laut Tarakan – Makassar selama 3 hari perjalanan.

“Sesuai perintah Panglima Kolinlamil Laksda TNI Erwin S Aldedharma agar selama melaksanakan operasi dukungan angkutan laut militer untuk tetap meningkatkan profesionalitas sebagai Prajurit matra laut,” Ungkap Sulthon sapaan akrab Komandan KRI Teluk Lampung 540.

“Sebagai Prajurit matra laut yang selalu siap bertugas dalam operasi angkutan laut militer dan tetap melatih diri untuk tetap profesional.
Selalu tanggap dan waspada dengan situasi yang sedang berkembang terutama ditengah mewabahnya covid-19, untuk tetap waspada bertugas melaksanakan sesuai protokol kesehatan,”  Tambah Panglima Kolinlamil.(Lka)

Artikel Terkait
Kolinlamil dan Pemda Kota Jakut Gelar Karya Bhakti TNI, Aksi Mitigasi Bencana Rob Pesisir Jakarta
Antisipasi Rob di Jakarta Utara, Kolinlamil Gelar Karya Bhakti TNI
Kolinlamil TNI AL Capai 2500 Dosis Serbuan Vaksin Maritim di Dua Desa Kabupaten Subang
Artikel Terkini
Engelbertus Turot Asisten II Setda Kabupaten Maybrat Bantu Percepat Proses Akreditasi Puskesmas di Maybrat
Kabupaten Maybrat Rayakan HUT Ikatan Bidan Indonesia ke 73
Tingkatkan Layanan Bidang Kesehatan, Pj Gubernur Agus Fatoni Teken MoU Jejaring Pengampuan Layanan Prioritas Rumah Sakit
Perkuat Semangat Persaudaraan Antara Siswa, SMP Notre Dame Gelar Paskah Bersama dan Peringatan Hardiknas 2024
PNM Mekaar Beri Reward Ketua Kelompok Unggulan Studi Banding Olahan Jamu Tradisional
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas