INDONEWS.ID

  • Senin, 07/02/2022 12:07 WIB
  • Apresiasi Bantuan Air Bersih PNM, Bupati Maros: Warga Tak Perlu Rogoh Kocek Rp120 Ribu, Cukup Rp5 Ribu Perak

  • Oleh :
    • Rikard Djegadut
Apresiasi Bantuan Air Bersih PNM, Bupati Maros: Warga Tak Perlu Rogoh Kocek Rp120 Ribu, Cukup Rp5 Ribu Perak
Pendistribusian bantuan ini secara simbolis diresmikan oleh Sunar Basuki selaku Direktur Kelembagaan dan Perencanaan PNM dan Andi Syafril Chaidir Syam selaku Bupati Kabupaten Maros (Foto: Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - PT Permodalan Nasional Madani atau PNM meresmikan pemberian akses air bersih bagi nasabah PNM di Dusun Kuri Caddi, Desa Nisombalia, Kabupaten Maros pada hari Selasa, 21 September 2021 lalu.

Pendistribusian bantuan ini secara simbolis diresmikan oleh Sunar Basuki selaku Direktur Kelembagaan dan Perencanaan PNM dan Andi Syafril Chaidir Syam selaku Bupati Kabupaten Maros.

Baca juga : PNM Raih Penghargaan dalam Ajang 12th Infobank Digital Brand Award 2023

Akses air bersih, pembangunan Ruang Pintar dan pelatihan klasterisasi sektoral olahan hasil laut ini adalah salah satu wujud peduli dan bentuk dukungan PNM dalam pemberdayaan masyarakat pesisir.

Andi Syafril Chaidir Syam selaku Bupati Kabupaten Maros mengatakan selama ini warga Dusun Kuri Caddi harus merogoh kocek hingga 120 sampai 150 ribu untuk membeli air di luar dusun.

Baca juga : PNM Berhasil Raih 3 Penghargaan BUMN Branding & Marketing Award 2022

Namun hari ini, tambahnya, dengan peresmian program PNM untuk Dusun Kuri Caddi, kira-kira dengan 5 ribu rupiah warga bisa mendapatkan air bersih.

"Ini adalah perubahan positif yang signifikan. Setelah ini, harapannya Dusun Kuri Caddi menjadi desa wisata dengan terpenuhinya semua unsur wisata yang memiliki potensi daya tarik,” ujar Andi.*

Baca juga : PNM Bersama Kementerian Koperasi dan UKM Menggelar Pelatihan NIB Kepada Perempuan Ultra Mikro di Manado
Artikel Terkait
PNM Raih Penghargaan dalam Ajang 12th Infobank Digital Brand Award 2023
PNM Berhasil Raih 3 Penghargaan BUMN Branding & Marketing Award 2022
PNM Bersama Kementerian Koperasi dan UKM Menggelar Pelatihan NIB Kepada Perempuan Ultra Mikro di Manado
Artikel Terkini
Rapat Persiapan Pengamanan Pemilihan Kepala Daerah 2024 di Kabupaten Maybrat
Alumni SMA Teladan Angkatan 76 Gelar Silaturahmi dan Bagikan Kue Ulang Tahun
SMP Negeri Turiscain Outing Class di Pos Turiscain Satgas Yonif 742/SWY Perbatasan RI-RDTL
5 Tahun Cleanup, Siap Ekspansi ke berbagai Kota
Waisak dalam Semangat Pancasila Bukti Nyata Upaya Meneguhkan Persatuan dan Kesatuan Bangsa
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas