INDONEWS.ID

  • Kamis, 10/03/2022 08:15 WIB
  • Berdayakan Perempuan, Sunar Basuki: PNM Berikan Complete Set Empowerment Bisnis dan Sosial

  • Oleh :
    • Rikard Djegadut
Berdayakan Perempuan, Sunar Basuki: PNM Berikan Complete Set Empowerment Bisnis dan Sosial
Direktur Kelembagaan dan Perencanaan PT Permodalan Nasional Madani (PNM), Sunar Basuki (Foto: Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Perempuan merupakan sumber daya manusia yang sangat berharga dan bisa membawa kemakmuran bagi keluarga maupun ekonomi negara. Sayangnya, kesenjangan kesetaraan gender serta kekerasan masih banyak dialami oleh perempuan.

Menurut survey Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI, pada tahun 2021 jenis kekerasan yang paling banyak dialami oleh perempuan adalah kekerasan fisik dan seksual.

Baca juga : Tumbuh Untuk Menginspirasi: PNM Berikan Pelatihan Literasi Keuangan Digital Serta Kegiatan Tanggung Jawab Sosial

Sebanyak 26,1% atau 1 dari 4 perempuan di Indonesia pernah mengalaminya. Kondisi ini menjadi tugas bersama untuk menurunkan angka kekerasan serta meningkatkan pemenuhan hak

Direktur Kelembagaan dan Perencanaan PT Permodalan Nasional Madani (PNM), Sunar Basuki menjelaskan bahwa selama pandemi, perempuan prasejahtera di Indonesia semakin berperan aktif dalam ekonomi nasional.

Baca juga : PNM Mekaar Beri Reward Ketua Kelompok Unggulan Studi Banding Olahan Jamu Tradisional

Hal ini terbukti dengan meningkatnya jumlah nasabah PNM melalui produk Mekaar secara drastis hingga mencapai 11,4 juta di seluruh Indonesia yang 100% nya adalah perempuan.

“Perempuan mempunyai komitmen yang jauh lebih tinggi dibandingkan laki-laki. Mereka lebih komitmen kepada keluarga, lebih care pada pendidikan anak jauh lebih tinggi. Dan ini dibuktikan juga dengan angka non performing loan (NPL) atau nasabah macet,” papar Sunar dalam webinar internasional berjudul “Empowered Women Dare to Speak Up” dalam rangka merayakan Hari Perempuan Internasional 2022 pada Rabu, (9/3/22).

Baca juga : PNM Berikan Ruang Bakat dan Silaturahmi Karyawan Lewat Event SEHATI

Meskipun memberikan modal usaha tanpa agunan dengan target perempuan prasejahtera, angka NPL PNM hingga akhir Februari 2022 adalah 0,1% di mana angka tersebut jauh di bawah rata-rata perbankan nasional.

Saat ini perempuan yang melakukan usaha banyak yang masih subsisten, sekadar untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, sehingga membutuhkan upaya yang besar dalam memberdayakan usaha mereka.

Menurut Sunar, kolaborasi dengan pihak ketiga memang perlu terus dijalankan guna harmonisasi program pemberdayaan perempuan khususnya dalam sektor UMKM. Karena kebutuhan pelaku usaha perempuan tidak sebatas modal finansial tetapi juga modal intelektual dan modal sosial.

“Kita tidak hanya memberikan pendampingan bisnis tetapi juga sosial. Yang diberikan oleh PNM adalah complete set empowerment,” tutupnya.

Sebagai informasi, hingga 9 Maret 2022 jumlah nasabah PNM Mekaar sebanyak 11,4 juta nasabah dalam skala nasional dengan penyaluran pembiayaan sebesar 11,4 T.

Saat ini PNM memiliki 3.673 kantor layanan di seluruh Indonesia yang melayani UMK di 34 provinsi, 443 Kabupaten/Kota dan 5.006 Kecamatan.*

Artikel Terkait
Tumbuh Untuk Menginspirasi: PNM Berikan Pelatihan Literasi Keuangan Digital Serta Kegiatan Tanggung Jawab Sosial
PNM Mekaar Beri Reward Ketua Kelompok Unggulan Studi Banding Olahan Jamu Tradisional
PNM Berikan Ruang Bakat dan Silaturahmi Karyawan Lewat Event SEHATI
Artikel Terkini
Elit Demokrat Ardy Mbalembout Mengutuk Keras Aksi Penyerangan Mahasiswa Saat Berdoa di Tangsel
Penutupan Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Bagian dari Strategi Bisnis untuk Fokus pada Lini Penjualan
Presiden Jokowi Masih Kaji Calon Pansel KPK yang Sesuai Harapan Masyarakat
Tumbuh Untuk Menginspirasi: PNM Berikan Pelatihan Literasi Keuangan Digital Serta Kegiatan Tanggung Jawab Sosial
Strategi Sukses dalam Mengimplementasikan HRIS di Perusahaan
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas