INDONEWS.ID

  • Rabu, 27/04/2022 17:04 WIB
  • Dukungan Masyarakat pada 3 Partai Ini Turun Drastis Usai Dukung Penundaan Pemilu

  • Oleh :
    • Rikard Djegadut
Dukungan Masyarakat pada 3 Partai Ini Turun Drastis Usai Dukung Penundaan Pemilu
Demonstrasi mahasiswa

Jakarta, INDONEWS.ID - Survei nasional Indikator Publik Nasional (IPN) yang bertajuk “Sosok Pemimpin di Mata Publik Jelang Pemilu 2024” menunjukkan elektabilitas PDI Perjuangan (PDIP) masih memimpin partai-partai lainnya yakni 21,2%.

Dukungan masyarakat terhadap parti politik terbesar kedua diperoleh Partai Gerindra 19,8% dan juga Partai Demokrat yang menyalip Partai Golkar dan Partai Nasdem di urutan ketiga dengan perolehan 10,3%.

Baca juga : Panglima TNI Hadiri Muktamar KAMMI XIII Di NTB

Peneliti Senior IPN Ike Sihotang memaparkan, ada temuan menurunnya elektabilitas Partai Golkar, PKB dan juga PAN. Menurutnya itu semua karena ketua umum (Ketum) ketiga parpol tersebut mendukung wacana penundaan Pemilu 2024. Sehingga posisi Golkar yang berada di 3 besar tergeser Demokrat, dengan perolehan Golkar 9,2%.

“Kecenderungan lain juga terlihat di mana elektabilitas parpol pro pendukung penundaan Pemilu 2024 dan perpanjangan masa jabatan Presiden bergeser peringkatnya dan menurun elektabilitasnya. Golkar yang selalu berada di posisi ke-3 telah digeser Demokrat. Demikian juga PKB (4,2%) dan PAN (1,6%) terpental cukup jauh perolehannya dibawah Nasdem (8%), PKS (7,9%) dan PPP (4%),” papar Ike secara daring, Rabu (27/4/2022).

Baca juga : Strategi Implementasi "Buku Teks Utama Pendidikan Pancasila", Menyemai Nilai Kebangsaan di Tengah Tantangan Zaman

Sementara itu, menurut Ike, meskipun PDIP masih teratas dan terjadi peningkatan bila dibandingkan dengan perolehan hasil Pemilu 2019, tapi Gerindra yang selisihnya hanya di bawah 2% berpotensi kuat menyusul PDIP. Sebagai partai pemenang pemilu 2 kali, PDIP masih mampu mempertahankan tahtanya untuk sementara waktu.

“Namun bisa saja posisinya direbut Gerindra menyusul selisih elektabilitas yang semakin kecil dengan PDIP,” ujarnya.

Baca juga : Kebun Rimsa PTPN IV Regional 4 Bantu Sembako Dua Panti Asuhan

Diketahui, survei ini dilakukan pada 17-27 Maret 2022 di 34 provinsi di Indonesia. Survei mengambil sampel sebesar 1.200 responden dengan teknik pengambilan sampel multistage random sampling.

Sementara margin of error +/- 2,83% dengan tingkat kepercayaan 95%. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara tatap muka dengan responden dengan bantuan kuesioner.*

Artikel Terkait
Panglima TNI Hadiri Muktamar KAMMI XIII Di NTB
Strategi Implementasi "Buku Teks Utama Pendidikan Pancasila", Menyemai Nilai Kebangsaan di Tengah Tantangan Zaman
Kebun Rimsa PTPN IV Regional 4 Bantu Sembako Dua Panti Asuhan
Artikel Terkini
Kelebihan Perawatan di Klinik Gigi Happy Dental Clinic
Kebangkitan Nasional, Momentum Meraih Kedaulatan Melalui Indonesia Cerdas
Menko Airlangga Ungkap Potensi Ekonomi Digital Indonesia dan Keanggotaan OECD
Wujudkan Indonesia Emas 2045 Sektor Air, Menteri Basuki: Kuncinya pada Reformasi Kelembagaan
PNM Raih Penghargaan Skala Internasional Kategori Best Islamic Currency Deal - Indonesia
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas