INDONEWS.ID

  • Senin, 18/07/2022 16:19 WIB
  • Pebisnis Muda Ini Optimistis Ekonomi Indonesia Akan Membaik

  • Oleh :
    • indonews
Pebisnis Muda Ini Optimistis Ekonomi Indonesia Akan Membaik
Bernaung dibawa bendera bisnis JOSE PRATAMA GROUP, Adittya Pratama optimistis terhadap ekonomi Indonesia. (Foto: Ist)

Bogor, INDONEWS. ID – Di tengah lesunya ekonomi nasional, pebisnis muda masih menaruh rasa optimistis akan masa depan ekonomi Indonesia.

Mereka yakin situasi ini akan berakhir seiring kerja keras pemerintah dalam menjaga keuangan negara.

Baca juga : Penutupan Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Bagian dari Strategi Bisnis untuk Fokus pada Lini Penjualan

Adittya Pratama, salah satu pebisnis muda, merasa yakin bahwa ekonomi nasional akan kembali meningkat, dan karena itu bisa melebarkan sayap bisnisnya.

Bernaung dibawa bendera bisnis JOSE PRATAMA GROUP, Adit, demikian Adittya Pratama disapa melebarkan sayapnya ke dunia event musik.

Baca juga : Strategi Sukses dalam Mengimplementasikan HRIS di Perusahaan

Adit yang merupakan Founder sekaligus CEO dari perusahaan tersebut kepada wartawan Senin (18/7/2022) mengungkapkan, JOSE PRATAMA GROUP berani melebarkan sayap bisnis dengan mengadakan event musik di tanah air dalam waktu dekat ini. Hal itu karena ia optimismis dengan keseriusan Sri Mulyani selaku Menteri Ekonomi dalam menjaga dan mengelola keuangan negara.

Adittya Pratama menyatakan, kantor pusat Pratama group yang berlokasi di kawasan elit Kuningan, Jakarta Selatan, berani merambah ke event musik, sudah melalui perhitungan yang matang.

Baca juga : Bertemu Menteri Perdagangan Inggris, Menko Airlangga Perkuat Kerjasama Ekonomi dan Perdagangan

"Kami berharap bisa ikut serta dalam mengembangkan dan memajukan industri musik di tanah air. Kapan tanggal mainnya, masih enggan membocorkan kapan event tersebut akan di adakan. Tunggu kabar lanjutannya," kata Adit.

Pengusaha muda yang sudah berkecimpung di bisnis kafe dan tempat makan yang semua usahanya dirancang dengan suasana minimalis dan tersebar di beberapa wilayah termasuk Kota Bogor ini membocorkan nama perushaan yang akan ia pakai untuk bisnis barunya ini yaitu Canapella Fest.

"Saya berharap nama Canapella Fest bisa di terima oleh masyarakat Indonesia. Kecintaan saya terhadap musik tanah air, membuat saya mengambil putusan untuk masuk dalam bisnis ini,"tegas Adit. (yopi)

Artikel Terkait
Penutupan Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Bagian dari Strategi Bisnis untuk Fokus pada Lini Penjualan
Strategi Sukses dalam Mengimplementasikan HRIS di Perusahaan
Bertemu Menteri Perdagangan Inggris, Menko Airlangga Perkuat Kerjasama Ekonomi dan Perdagangan
Artikel Terkini
Elit Demokrat Ardy Mbalembout Mengutuk Keras Aksi Penyerangan Mahasiswa Saat Berdoa di Tangsel
Penutupan Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Bagian dari Strategi Bisnis untuk Fokus pada Lini Penjualan
Presiden Jokowi Masih Kaji Calon Pansel KPK yang Sesuai Harapan Masyarakat
Tumbuh Untuk Menginspirasi: PNM Berikan Pelatihan Literasi Keuangan Digital Serta Kegiatan Tanggung Jawab Sosial
Strategi Sukses dalam Mengimplementasikan HRIS di Perusahaan
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas