INDONEWS.ID

  • Jum'at, 11/08/2017 09:23 WIB
  • Meski Diedit, Roy Suryo: Pernyataan Victor di Video Seperti Ucapan Aslinya

  • Oleh :
    • Abdi Lisa
Meski Diedit, Roy Suryo: Pernyataan Victor di Video Seperti Ucapan Aslinya
Jakarta, INDONEWS.ID – Politisi Partai NasDem Victor Laiskodat disarankan mengikuti jejak Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok untuk meminta maaf atas ucapannya yang telah menuding 4 partai politik sebagai partai pendukung kelompok intoleran dan radikalisme. Anggota DPR Fraksi Demokrat Roy Suryo menilai, video politisi NasDem itu yang beredar memang hanya dipotong beberapa bagian. Namun, dirinya menegaskan, pemotongan tidak berarti diedit. Artinya, pernyataan Viktor di video tersebut apa adanya. “Seperti ucapan aslinya,” kata Roy di Jakarta, Kamis (10/8/2017) malam. Roy berpendapat, seharusnya Victor mengetahui batas dalam memberikan pernyataan. Sebab, apa yang diucapkan Victor dalam pidatonya di Nusa Tenggara Timur beberapa waktu lalu bukan mewakili DPR. Karena alasan itu, Roy beranggapan tak bisa menggunakan hak imunitas sebagai dasar argumen. Sebab, hak imunitas tak berlaku di luar parlemen. Sebagai anggota dewan, "Saya sebagai anggota dewan bilang hak imunitas itu terbatas, karena UU MD3 hanya berlaku untuk anggota DPR di gedung DPR dan rapat dengan mitra. Hak imunitas tidak berlaku di luar parlemen," ujar Roy. (hdr)
Artikel Terkait
Pos Mahen Satgas Yonif 742/SWY Ajari Murid SDN Baudaok Cara Mengolah Sampah Plastik
Indonesia-Kazakhstan untuk Rampungkan Perjanjian Promosi dan Perlindungan Investasi
Prof Dr H Yulius SH MH Ketua Kamar TUN Mahkamah Agung Diwawancara Ekslusif Majalah MATRA
Artikel Terkini
Pos Mahen Satgas Yonif 742/SWY Ajari Murid SDN Baudaok Cara Mengolah Sampah Plastik
Indonesia-Kazakhstan untuk Rampungkan Perjanjian Promosi dan Perlindungan Investasi
Prof Dr H Yulius SH MH Ketua Kamar TUN Mahkamah Agung Diwawancara Ekslusif Majalah MATRA
Dorong Ekonomi Nasional Lebih Transformatif, Menko Airlangga Jalin Kerja Sama Global
PLBN Motamasin Terima Kunjungan Konsulat Timor Leste, Bahas Isu Keimigrasian Antarnegara
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas