Nasional

Lawan Corona, Gerakan Pulihkan Indonesia Ajak Masyarakat Berdoa Bersama

Oleh : Rikard Djegadut - Jum'at, 10/04/2020 10:59 WIB

Gerakan #PulihkanIndonesia dalam bingkai #BhinekaTunggalIka

Jakarta, INDONEWS.ID - Gerakan sosial #PulihkanIndonesia gencar dilakukan sejumlah tokoh dari berbagai kalangan dan profesi mengajak masyarakat bersama-sama, bersatu padu berdoa guna memerangi ganasnya corona virus atau covid-19.

Gerakan #PulihkanIndonesia ini adalah rangkaian dari #BhinekaTunggalIka dan #Indonesia BersatuDanBerdoa serta #IndonesiaSembuh. Gerakan ini juga sebagai respon dari gerakan #Dirumahaja dan #JagaJarak.

Mereka yang terlibat memprakarsai digaungkannya gerakan ini yakin Indonesia sedang dipulihkan oleh Tuhan. Untuk itu, saat #DirumahAja dan #JagaJarak, masyarakat diajak dalam bingkai #BhinekaTunggalIka untuk #BersatuDanBerdoa agar #IndonesiaSembuh.

"Di dalam keterbatasan jarak yang saat ini dunia sedang alami termasuk Indonesia, justru membuat kita rakyat Indonesia yang Bhineka Tunggal Ika menjadi satu untuk berdoa dan menguatkan,tulis pernyataan gerakan itu dalam sambutan pengatar videonya.

Oleh Sebab itu, lanjut pernyataan itu, kami persembahkan lagu kebhinekaan ini untuk Indonesia sekaligus mengajak masyarakat agar berdoa bersama-sama dari rumah melantunkan harapan kepoada Yang Kuasa untuk Indonesia yang lebih baik.

"Kami ajak semua suku,aagam, RAS, profesi bahkan usia sekalipun untuk bergabung. Segala perbedaan dan kebhinekaan itu bukanlah penghalang untuk kita bisa bersatu," tambah pernyataan itu.

Bersama-sama kita akan melewati badai ini dan melihat pelangi indah di atas langit Indonesia. Indonesia di pulihkan, diselamatakan dan disembuhkan. Gaungkan hastag:

#PulihkanIndonesia,
#BhinekaTunggalIka
#Indonesia BersatuBerdoa
#IndonesiaSembuh

Adapun beberapa artis yang bergabung dalam gerakan ini di antaranya Alena Wu, Beyon Destiano, Billy Simpson, Chris Hutabarat, Cornelia Agatha, David manalu, Eka Deli dll.

Dari kalangan perwakilan agama dan kepercayaan ada Ichan Snada, Rm. David Lemewu MGL, Pendeta Alex Nanlohy, Pendeta D.N Simorangkir, Suster Veronika, OSF, Wayan Oranya, Selena Lishendra dan Generasi Muda Budha Indonesia.

Sementara dari kalangan Atlet ada Greysia Polli, Marleve Mainaky dan Jonathan Christie (Jojo).

Dari kalangan designer ada Sally Koeswanto. Adapula dari kalangan lawyer, Human Resources, Families, Members of the house of the Representative, para dokter, psycologist, perawat, POLRI, TNI dan lain-lain.

Pemimpin Redaksi INDONEWS.ID Asri Hadi menyambut baik digagasnay gerakan ini. Asri mengatakan gerakan ini bertepatan dengan perayaan besar keagamaan beberapa agama di Indonesia. 

"Saya mengapresiasi dan menyambut baik. Kita akan menyebarkan dan terus menggaungkan gerakan ini hingga ke pelosok-pelosok nusantara. Kita berjuang bersama melawan corona. Bagi umat Kristiani, selamat menjalankan ibadah suci Tri Hari Suci. Jangan lupa berdoa untuk Indonesia dari wabah corona ini," kata Asri Hadi.*(Rikardo). 

Video Gerakan #PulihkanIndonesia #BhinekaTunggalIka #Indonesia BersatuBerdoa #IndonesiaSembuh

Artikel Terkait