Olah Raga

Hadir Gowes Bersama di Waroeng Salo, Saleh Husin: Penting Tingkatkan Imun Tubuh saat Pandemi

Oleh : Mancik - Sabtu, 05/12/2020 10:01 WIB

Ketua Majelis Wali Amanat Universitas Indonesia (MWA UI) Saleh Husin bersama Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo dan rekan-rekan, saat hadir gowes bersama di Waroeng Solo.(Foto:Istimewa)

Jakarta, INDONEWS.ID - Ketua Majelis Wali Amanat Universitas Indonesia (MWA UI) Saleh Husin dengan teman-teman, menyempatkan diri hadir mengikuti gowes bersama di Waroeng Solo. Kegiatan gowes ini diinisiasi ole Dani Sarwono dengan melibatkan beberapa club speda di Jakarta.

Kepada media ini, Saleh Husin mengaku antusias mengikuti kegiatan gowes yang dilaksanakan pada akhir pekan ini. Terlebih kegiatan olahraga speda dilaksanakan di tengah pandemi, sehingga membantu meningkat imun tubuh.

"Saya ini kan hobynya olahraga, olahraga apa saja, bisa futsal,renang lari termasukk bersepeda ini, tentu dilakukan dengan niat baik untuk memiliki badan yang lebih sehat," terang Saleh Husin kepada Indonews.id sebelum memulai kegiatan bersepeda tersebut di Jakarta, Sabtu,(5/12/2020)

Mantan Menteri Perindustrian ini kemudian menceritakan pengalaman menariknya selama pandemi Covid-19. Ia menceritakan, kegiatan olahraga itu menjadi rutinitas setiap pagi demi menjaga kebugaran tubuh selama pandemi Covid-19.

Saleh Husin mengatakan, kegiatan olahraga, baik bersepeda maupun lari, menjadi penting selama pandemi Covid-19 untuk meningkatkan dan memperkuat daya tahan tubuh. Dengan demikian, kita sangat sulit terifeksik virus corona.

"Saya manfaatkan waktu selama pandemi ini dengan giat olahraga. Pagi itu saya lari paling jauh lima kilometer setiap pagi. Tentu dengan mematuhi protokol kesehatan, itu saya lakukan terus justru badan jadi fit dengan sendirinya imun kita meningkat," ungkapnya.

Adapun kegiatan gowes pagi ini, menurutnya, merupakan kegiatan yang memiliki banyak nilai positif. Pikiran menjadi positif, tubuh menjadi sehat dan kekebalan tubuh meningkat.

"Dengan kegiatan-kegiatan positfi kayak begini bisa menciptakan sesuatu yang bermanfaat bagi orang banyak termasuk buat diri sendiri, tentu kaitan dengan kegiatan pagi ini yang dilakukan oleh Mas Rio Sarwono , tentu saya diundang saya hadir bersama dengan teman-teman. Kita berspeda bersama tentu dengan menerapkan protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah selama pandemi, pake masker, jaga jarak dan sebagainya," pungkasnya.*

 

 

 

Artikel Terkait