Nasional

Antisipasi Penyebaran Covid-19, PTPN VI Rutin Gelar Rapid Test Massal

Oleh : Rikard Djegadut - Rabu, 14/07/2021 09:30 WIB

PT Perkebunan Nusantara VI rutin menggelar Rapid Test Massal (Foto: Erwin Majam)

Jambi, INDONEWS.ID – Penyebaran Covid-19 di Provinsi Jambi hari ini, Selasa (13/7/2021) tercatat terjadi penambahan tertinggi. Sebagai langkah antisipasi penyebarannya, PT Perkebunan Nusantara VI rutin menggelar Rapid Test Massal. Upaya ini terus berlangsung di PT Perkebunan Nusantara VI yang berlangsung awal pekan.

“PTPN VI rutin menggelar kegiatan Rapid Test Masal yang di laksanakan setiap hari senin. Tujuannya adalah untuk memutus mata rantai penyebaran virus covid 19,” kata Achmedy Akbar selaku Corporate Secretary, Selasa (13/7/2021)

Selain itu, PTPN juga memiliki Klinik Pratama yang mensiagakan kesiapan penanggulangan. Hal ini sebagai wujud jaminan kesehatan bagi Karyawan PTPN VI Jambi.

Sebagai informasi, Hari ini (Selasa, 13/07/2021) tercatat penambahan 352 positif di Provinsi Jambi. Sebelumnya penambahan tertinggi pada (Jum’at, 09/07/2021) dengan 186 positif.

Penambahan juga terdapat pada kesembuhan dengan 38 orang dan 1 meninggal.

Update infografis percepatan penanganan covid-19 di Indonesia dan dari laman https://pusatkrisis.kemkes.go.id/covid-19-id/ per tanggal 13 Juli 2021 Pukul 12.00 wib, secara kumulatif 14.606 positif, 12.298 sembuh dan 305 meninggal.

Satuan Gugus Tugas penanganan covid-19 provinsi Jambi dalam keterangan tertulisnya yang sedang menjalani proses pengobatan sebanyak 2.003 orang yang tersebar di 11 Kabupaten/Kota.

Sementara Untuk update kondisi terkini Covid-19 di Kota Jambi ini. terkonfirmasi positif berjumlah 4.294 orang. Dari angka itu, terdapat penambahan 125 orang pasien kasus terkonfirmasi positif pada hari ini.*(Erwin Majam).

Artikel Terkait