Nasional

Usai Deklarasi Dukung Ganjar Maju Capres 2024, Sahabat Ganjar Jabodetabek Bagikan Sembako untuk Warga

Oleh : Rikard Djegadut - Minggu, 22/08/2021 15:01 WIB

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo (Foto:Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Sahabat Ganjar Jabodetabek menggelar deklarasi mendukung Ganjar Pranowo maju sebagai calon presiden RI periode 2024 -2029 mendatang di Gedung Cyber 2, Jalan Rasuna Said Jakarta Selatan.

Deklarasi serupa juga dilakukan serentak oleh jajaran DPP, DPC dan DPD di 50 kota pada 34 provinsi di seluruh Indonesia secara virtual pada Minggu (22/8/21).

Selain menggelar deklarasi dukungan, kelompok relawan yang terdiri dan berbagai elemen masyarakat ini juga menggelar berbagai kegiatan unik, serta membagikan ribuan paket sembako dan masker kepada warga terdampak pandemi.

Untuk Sahabat Ganjar Jabodetabek, usai melakukan deklarasi dukungan yang berlangsung di Lt. 3 Gedung Cyber 2, relawan melakukan pembagian Sembako dan masker gratis kepada warga di Bantaran rel Manggarai dan berdoa di Taman Makam Pahlawan Kalibata.

Deklarasi Sahabat Ganjar Jabodetabek untuk mendukung Ganjar Pranowo sebagai Presiden RI 2024-2029 yang digelar di Gedung Cyber 2, Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (22/8/2021).

Selanjutnya, kegiatan bertajuk `Indonesia Memanggil Ganjar Pranowo untuk RI-1 2024` ini juga diikuti dengan rangkaian pembacaan teks Proklamasi di monas.

Dalam teks deklarasi mendukung pencalonan Gubernur Jawa Tengah yang salinannya diperoleh media ini, Sahabat Ganjar Jabodetabek menyampaikan bahwa dengan penuh rasa syukur dan mengharapkan rahmat Tuhan YME segenap Sahabat Ganjar dari bermacam-macam lapisan masyarakat menyampaikan lima poin utama dengan kesungguhan dan kesukarelaan hati.

Pertama, mendukung dan mengawal Ganjar Pranowo untuk maju dalam Pemilihan Presiden Indonesia 2024 sampai 2029.

Kedua, berkomitmen untuk bekerjasama dengan maksimal mengantarkan Ganjar Pranowo maju ke Pemilihan Presiden 2024 sampai 2029.

Ketiga, sebagai mitra dari Ganjar Pranowo dalam mensosialisasikan kinerja dan kegiatannya baik melalui media sosial maupun kegiatan off air secara langsung kepada masyarakat, agar tercipta sentimen positif yang berkesinambungan.

Keempat, mewujudkan visi misi organisasi Sahabat Ganjar dengan cara yang positif dan beradab.

"Kelima, menyatakan siap sedia menjadi garda terdepan dalam menjaga Pancasila dan negara Kesatuan Republik Indonesia." Demikian bunyi pernyataaan tertanggal 22 Agustus 2021 di Jakarta itu.*

Artikel Terkait