Nasional

Menantu Menko Luhut Calon Terkuat Pangkostrad Gantikan Dudung

Oleh : Rikard Djegadut - Jum'at, 19/11/2021 12:25 WIB

Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Maruli Simanjuntak (Foto: Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Sejumlah nama bermunculan dalam bursa calon Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) menggantikan Jenderal Dudung Abdurachman yang menduduki posisi baru sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD).

Dalam pernyataannya baru-baru ini, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menyebut banyak kandidat yang eligible atau layak dipilih untuk menjadi Pangkostrad.

Namun menurut pengamat militer, Drs. Asri Hadi, MA, pengganti Jenderal Dudung dipastikan jatuh pada sosok yang dekat dengan lingkaran istana. Secara gamblang sosok yang dimaksud adalah Mayjen TNI Maruli Simanjuntak.

"Pengganti Jenderal Dudung itu tak lari jauh dari lingkaran Istana," kata dosen tamu Sekolah Staf dan Komanda Angkatan Laut (SESKOAL) itu kepada Indonews.id, Jum`at (19/11/21).

Selain pernah menjadi pernah menjadi Komandan Pasukan Pengaman Presiden (Danpaspampres), Mayjen TNI Maruli Simanjuntak juga merupakan menantu Menko Marves Luhut Bisar Panjaitan.

"Ini penting! Selain pernah menjadi Danpaspampres, Mayjen TNI Maruli Simanjuntak juga merupakan menantu Menko Luhut," tegas Dosen Senior Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) dan Pemred Indonews.id itu.

Saat ini, Mayjen Maruli menjabat sebagai Pangdam IX/Udayana setelah meninggalkan Danpaspampres. Sebelumnya, ia pernah juga menjadi Komandan Grup 2 Kopassus.

Pengamat Militer Indonesia selaku Pemred indonews.id Asri Hadi bersama Mayjend TNI AD Maruli Simanjuntak

Sebelumnya, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman belum mau mengungkapkan siapa sosok pengganti dirinya sebagai Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad).

Menurut Dudung, hal itu akan dilaporkannya kepada Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa dan diteruskan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Hal itu disampaikan Dudung usai dilantik oleh Presiden Jokowi sebagai KSAD di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/11/2021), seperti diberitakan Tribunnews.com.

"Nanti akan kami laporkan kepada Panglima TNI dan nanti akan dilaporkan kepada bapak Presiden," ujar Dudung.

Ia juga tak mau berspekulasi soal nama yang santer akan menggantikan dirinya sebagai Pangkostrad yakni Pangdam Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjuntak.

"Belum tahu sampai sekarang," jelas Dudung.*

Artikel Terkait