
Jakarta, INDONEWS.ID- Duel Timnas Uruguay kontra Argentina pada kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL di Stadion Centenario, Sabtu (22/3/205) kick off pukul 06.30 WIB berlangsung sengit.
Perseteruan sesama negara Amerika Latin itu berakhir dengan kemenangan tim tamu Argentina.
Sebutir gol yang diletakkan Almada pada menit 68 cukup ampuh untuk menyihir para fans timnas berjuluk Negeri Tangom.
Fans yang memenuhi tribun itu pun bersukaria sambil menari-nari Tango, tarian khas Argentina. Sukacita timnas Argentina tumpah ruah.
Pasalnya, pertandingan ini tidak sekadar duel biasa. Ini pertaruhan gengsi dua tim besar yang biasa saling mengalahkan.
Ini juga pertandingan yang membuktikan kekuatan timnas besutan Lionel Schaloni tanpa diperkuat mega bintang Lionel Messi.
Duel big match yang mempertemukan dua klub teratas klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL ini berlangsung alot.
Pada babak pertama, saling serang kedua pasukan hanya sebatas menghasilkan peluang tanpa gol. Julian Alvarez yang diplot sebagai striker tunggal kesulitan untuk leluasa mencetak gol.
Masuk babak kedua, tidak ada perubahan. Tim tamu baru memecah kebuntuan pada menit 68, saat gol Almada tercitlpta. Para fans sontak gemuruh riuh dan menari riang.
Upaya tuan rumah untuk mencetak gol penyama terus dilakukan. Tekanan di sepertiga lapangan meningkat. Barisan belakang dalam tekanan tinggi.
Argentina juga sesekali melakukan serangan dan memberi tekanan tinggi. Pada menit 90+5 pemain González mendapat kartu merah.
Beruntung, setelah kartu merah, tak lama kemudian pertandingan berakhir. Skor 0-1 bertahan hingga akhir.
Kemenangan ini membuat pasukan Schaloni kokoh di puncak klasemen dengan 28 poin. Uruguay terlempar ke peringkat ke-4 dari sebelumnya peringkat ke-2.
Ekuador dan Brasil menempati peringkat dua dan peringkat ketiga. Persaingan apan atas pun makin panas dalam menyambut laga pekan mendatang.