INDONEWS.ID

  • Jum'at, 14/04/2017 13:24 WIB
  • AMDI Tandatangani Kerjasama GLGN sukseskan Desa Cegah Narkoba

  • Oleh :
    • Abdi Lisa
AMDI Tandatangani Kerjasama GLGN sukseskan Desa Cegah Narkoba
Jakarta,INDONEWS.ID - Asosiasi Media Digital Indonesia (AMDI), wadah organisasi yang menaungi 150 lebih media digital dan media online di Indonesia, Kamis (13/4/2017) menandatangani kerjasama (memoradum of understanding) dengan Great Leadership for Great Nation (GLGN) dan PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom) untuk mensukseskan Program Desa Cegah Narkoba yang kini tengah dikampanyekan Kementrian Pemuda dan Olah Raga dan Badan Nasional Narkotika (BNN). Penandatangan MOU dilakukan Sekjen Asosiasi Media Digital Indonesia (AMDI) Edi Winarto bersama Ketua Dewan Penasehat GLGN Lukman Tanjung yang juga adik kandung bos Trans Media Corp Chairul Tanjung di Warung Solo, Jakarta Selatan, Kamis (13/4/2017)kemarin. Penandatangan kerjasama ini juga disaksikan Menteri Pemuda dan Olah Raga Imam Nachrowi. Penandatanganan kerjasama antara Asosiasi Media Digital Indonesia dengan GLGN itu sekaligus merupakan rangkaian acara pengukuhan pengurus GLGN. Sekitar 350 pemuda dan pemudi dari pelbagai unsur, termasuk pramuka memenuhi ruangan acara pelantikan pengurus GLGN yang merupakan "motivator-motivator" untuk agen perubahan bagi lingkungan mahasiswa, pemuda dan rakyat Indonesia. Dalam rangkaian acara dari wadah kepemudaan Empower Youth Indonesia dalam membangun jaringan dan pusat informasi juga dilangsungkan momen tanda tangan MOU kerjasama dengan pelbagai pihak. Sebagai organisasi Great Leader for Great Nation (GLGN), para pengurus yang menciptakan Leader masa depan yang berkarakter nasionalisme itu memaparkan program di 2017. Adapun yang siap dilaksanakan dan yang sudah dilakukan. Kali ini penandatangan kerjasama GLGN dengan PT Telkom serta Asosiasi Media Digital, dalam program Desa Cegah Narkoba disaksikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora). Imam Nahrawi adalah sekretaris jendral DPP PKB, mantan anggota DPR yang memiliki segudang aktivitas yang kini dipercaya sebagai menteri pemuda di era pemerintahan Presiden Jokowi. Pria kelahiran Bangkalan ini bersama Asosiasi Media Digital sepakat untuk membangun sikap positif para pemuda, dengan dibekali dengan pengetahuan yang berkaitan dengan konsep diri, mindset, komunikasi dan kepemimpinan. "Kami akan keliling ke kampus membuat kegiatan positif kepemudaan dan dengan program Desa Cegah Narkoba dari BNN, kami bersinergi hingga ke desa-desa di perbatasan," ujar Edi Winarto, Sekjen dari Asosiasi Media Digital Indonesia. Program untuk membina Usaha Kecil Menengah (UKM) dan membantu enterpreneur dalam menghadapi persaingan di era digital. "Juga kami sinergikan dengan temen-temen di Forum Pimpinan Media Digital," demikian Edi Winarto, pria yang juga menjadi Sekjen Forum Pimpinan Media Digital memaparkan. Kerjasama antar lembaga GLGN dan Asosiasi Media Digital berlangsung Kamis 13 April di Balai Sarwono, Jakarta Selatan. Turut menyaksikan kerjasama para pembina GLGN dari kalangan pengusaha semacam Mirawati Basri, Shobibah Rohmah atau akrab dipanggil Obib serta Asrihadi pembina LSM Desa Cegah Narkoba dan S.S Budi Rahardjo, Ketua Asosiasi Media Digital dan Ketua Forum Pimpinan Media Digital. Lukman Tanjung yang juga pendiri Yayasan Islam Putra Tanjung (adik kandung Chairul Tanjung) sebagai pihak GLGN yang melakukan tanda tangan kerjasama dengan Edi Winarto dari Asosisasi Media Digital.(Edo)
Artikel Terkait
Sudah Dibatalkan MK, Partai Buruh Akan Gugat Aturan Pencalonan Pilkada
Pj Gubernur Agus Fatoni Lepas Keberangkatan 445 Jemaah Calon Haji Kloter Pertama Embarkasi Palembang
Pos Mahen Satgas Yonif 742/SWY Ajari Murid SDN Baudaok Cara Mengolah Sampah Plastik
Artikel Terkini
Sudah Dibatalkan MK, Partai Buruh Akan Gugat Aturan Pencalonan Pilkada
Update Banjir Bandang di Agam, Korban Meninggal 19 Orang
KNKT Minta Semua Pihak Buat Rencana Perjalanan Wisata yang Baik dan Bijak
Akibat Banjir Bandang Di Tanah Datar, 8 warga Tewas dan 12 Orang Masih dinyatakan hilang
Pj Gubernur Agus Fatoni Lepas Keberangkatan 445 Jemaah Calon Haji Kloter Pertama Embarkasi Palembang
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas