INDONEWS.ID

  • Sabtu, 19/10/2019 15:30 WIB
  • Partai Golkar Siapkan Kader Terbaik Jadi Menteri Jokowi

  • Oleh :
    • Mancik
Partai Golkar Siapkan Kader Terbaik Jadi Menteri Jokowi
Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily.(Foto:Indonews/Marsi)


Jakarta,INDONEWS.ID - Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily menerangkan, pihaknya menyiapkan kader terbaik Golkar untuk masuk dalam kabinet kerja jilid 2. Hal ini dilakukan untuk pemerintahan Jokowi selama lima tahun ke depan.

Menurut Ace, Partai tidak meminta jatah Menteri kepada presiden terpilih. Golkar tetap teguh pada prinsip untuk menyerahkan sepenuhnya kepada presiden memilih calon menterinya.

"Kami tidak dalam kapasitas untuk menawarkan diri (menteri bidang tertentu), itu hak presiden. Jika diminta, Golkar akan berikan nama yang terbaik," kata Ace kepada media di Kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu,(19/10/2109)

Ace sendiri belum memberikan penjelasan terkait dengan nama-nama yang disiapkan oleh Golkar sendiri. Ia menegaskan, Golkar pasti menyodorkan kader terbaik untuk mengabdi kepaada bangsa dan negara.

"Konsep Golkar sesungguhnya jika Pak Jokowi minta nama kader, bisa jadi ketum kami bertemu dengan Pak Jokowi, ketika misalnya Pak Jokowi mengatakan portofolio yang disediakan bidang ekonomi, kami siapkan di bidang ekonomi. Kami serahkan sesuai nama portofolio yang dimintakan Pak Jokowi," jelasnya.

Lebih lanjut Ace menjelaskan, Golkar tidak hanya menyiapkan kader terbaik untuk Jokowi. Golkar menyiapkan kader partai yang benar-benar memahami visi dan misi presiden.

Hal ini penting untuk menjawab visi dan misi yang pernah disampaikan Jokowi kepada seluruh masyarakat Indonesia. Dengan demikian, cita-cita dan harapan masyarakat terutama peningkatan kesejahteraan meningkat.

"Harapannya kami menginginkan figur-figur tersebut sesuai dengan apa yang dihadapi saat ini, misal bagaimana kita hadapi tantangan ekonomi, 1-2 tahun ke depan kecenderungan pelambatan ekonomi dunia, resesi ekonomi, hadapi perang dagang AS-Tiongkok, itu berimplikasi terhadap ekonomi dalam negeri,"pungkasnya.*

 

 

Artikel Terkait
Artikel Terkini
Menakar Perayaan Idulfitri dengan Kearifan Lokal Secara Proporsional
Pj Bupati Maybrat Sidak Kantor Distrik Ayamaru Jaya, Ini yng Dijumpai
Bahas Inklusivitas Keuangan hingga Stabilitas Geopolitik, Menko Airlangga Berbincang Hangat dengan Mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair
PTPN IV Regional 4, Bangun Tempat Wudhu Masjid Tuo
Pj Bupati Maybrat Temukan Fakta Mengejutkan Saat Sidak Kantor Distrik Ayamaru Utara
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas