INDONEWS.ID

  • Rabu, 11/11/2020 10:30 WIB
  • Habib Rizieq Ungkap Fakta Mengejutkan soal Perlakuan Pemerintha Arab Saudi

  • Oleh :
    • Rikard Djegadut
Habib Rizieq Ungkap Fakta Mengejutkan soal Perlakuan Pemerintha Arab Saudi
Imam Besar Front Pembela Islam Habib Rizieq Shihab (Foto:ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab menceritakan kisah hidupnya selama 3,5 tahun di Arab Saudi. Dirinya membantah hendak dideportasi oleh Pemerintah Arab Saudi yang membuat dirinya kembali ke tanah air.

Bahkan, Habib Rizieq mengklaim dirinya sempat ditawari tinggal di Arab Saudi selamanya.

Baca juga : Polisi Ungkap Fakta Mengejutkan Usai Kuasai Lapangan Terbang Paro Tempat Pesawat Susi Air Dibakar

"Saya ditawarkan, Habib anda besok mau pulang ke Indonesia atau anda mau tinggal di sini selamanya silahkan," kata Habib Rizieq dikutip VIVA dari Front TV, Rabu, (11/11/2020).

Permintaan tinggal selamanya di Arab Saudi, kata Habib Rizieq, saat dirinya diundang ke Riyadh bertemu petinggi di sana. Dengan hal tersebut, Habib Rizieq membantah bahwa dirinya mempunyai persoalan dengan pemerintah Arab Saudi.

Baca juga : Pertemuan Rizal Ramli dan Habib Rizieq: Perbedaan Agama, Suku dan Warna Kulit Sudah Selesai Demi Tujuan Keadilan

"Jadi bohong kalau saya punya persoalan. Jadi pejabat jangan sembarang bicara, kalau bicara mesti punya data, kalau tidak pakai data pedagang kopi di warung. Kalau pejabat tingkat negara harus punya data jangan sembarangan," ujarnya.

Habib Rizieq pun bercerita, dirinya ditawari tinggal selamanya di Arab Saudi usai pihak otoritas Arab Saudi mengetahui permasalahan yang sesungguhnya menimpa dirinya.

Baca juga : Ternyata Ini! Hotman Paris Ungkap Alasan Tolak Dampingi Rizieq Shibab

Sebelum mengetahuinya, Habib Rizieq mengakui dirinya mau dibuatkan bayan safar exit permit. Bayan safar, lanjut Habib Rizieq ada dua jenis. Pertama karena melanggar hukum di Arab Saudi dan orang yang dicekal politik seperti yang ia alami.

"Jadi karena mereka menyadari saya tidak bersalah, ini menariknya, mereka sendiri yang mengatakan ya `anda tidak layak dapat bayan safar karena kalau anda dapat bayan safar nanti catatan overstay nya tidak ilang. Di dalam catatan imigrasi overstay itu tidak hilang, walaupun anda tidak dicekal tapi itu kan catatan buruk anda tidak pantas dapat catatan buruk karena anda tidak bersalah, jadi tidak diberikan itu bayar safar tapi kami perpanjang visa anda`," kata Habib Rizieq menirukan pernyataan otoritas Arab Saudi.

Jadi selama 3,5 tahun tinggal di Arab Saudi, Habib Rizieq menuturkan, dirinya seolah-olah mempunyai visa selama dirinya tinggal di sana. Ia pun mengaku sempat diminta apakah ingin memperpanjang visa. Namun, dirinya menegaskan bahwa ingin kembali ke Indonesia.

"Jadi selama 3,5 itu seolah-olah saya punya visa umurnya 3,5 tahun, tidak ada overstay, mau diperpanjang sampai kapan dia tanya, mau sebulan dua bulan?saya katakan enggak, saya mau pulang tanggal 9 (November) Insha Allah," katanya.*

Artikel Terkait
Polisi Ungkap Fakta Mengejutkan Usai Kuasai Lapangan Terbang Paro Tempat Pesawat Susi Air Dibakar
Pertemuan Rizal Ramli dan Habib Rizieq: Perbedaan Agama, Suku dan Warna Kulit Sudah Selesai Demi Tujuan Keadilan
Ternyata Ini! Hotman Paris Ungkap Alasan Tolak Dampingi Rizieq Shibab
Artikel Terkini
Pj Gubernur Agus Fatoni Harapkan Pelaksanaan PSN di Sumsel Berjalan Dengan Lancar
Pj Gubernur Agus Fatoni Buka Syariah Festival Sriwijaya 2024 BI Perwakilan Sumsel
Awarding Innovillage: Wujud Nyata Kolaborasi Perguruan Tinggi dan Industri dalam Membangkitkan Talenta Digital Masa Depan
Siapkan Penyusunan Peraturan Pembangunan Ekonomi Jangka Panjang, Delegasi Baleg DPR RI Berdiskusi dengan Pemerintah Kenya
Bakti Sosial dan Buka Puasa Bersama Alumni AAU 93 di HUT TNI AU ke-78
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas