INDONEWS.ID

  • Senin, 14/12/2020 09:20 WIB
  • Plt Bupati Tanah Datar Zuldafri Darma minta kepala OPD Dan Camat Dukung Penuh Bupati, Wakil Bupati Terpilih

  • Oleh :
    • luska
Plt Bupati Tanah Datar Zuldafri Darma minta kepala OPD Dan Camat Dukung Penuh Bupati, Wakil Bupati Terpilih

Tanah Datar, INDONEWS.ID -- Plt bupati Tanah Datar Zuldafri Darma minta kepala OPD Dan Camat untuk memberikan dukungan penuh nantinya kepada Bupati Dan Wakil Bupati yang terpilih dalam pilkada 9 Desember lalu

hal itu disampaikan Zuldafri Darma dalam rapat kerja dengan camat dan kepala OPD di Bukitinggi

Baca juga : Bupati Tanah Datar Temui Dirjen Bina Marga Kementerian PUPR RI

Kemudian  Kecamatan yang dipimpin camat merupakan salah unsur perangkat daerah yang punya peranan penting dalam menangani sebagian urusan pemerintahan. Selain sebagai perangkat daerah juga merupakan perpanjangan tangan kepala daerah di wilayah kecamatan

"Camat punya kekhususan dibandingkan perangkat daerah lain. Untuk mendukung azaz desentralisasi kekhususan tersebut ada kewajiban yang harus dilaksanakan,”

Baca juga : Aspresiasi, Perantau Padang Magek Kecamatan Rambatan Lakukan Bedah Rumah Layak Huni

kewajiban tersebut di antaranya mengintegrasikan nilai-nilai sosial kultural, menciptakan stabilitas dalam dinamika politik, ekonomi dan budaya, mengupayakan terwujudnya ketentraman dan ketertiban umum wilayah.

Selain itu kecamatan sampai Zuldafri mendapat pelimpahan kewenangan seperti pelayanan administasi terpadu kecamatan atau PATEN, fasilitasi penyusunan rancangan APB Nagari dan evaluasi rancangan APB Nagari serta monitoring pelaksanaan APB Nagari agar tidak terjadi penyimpangan.

Baca juga : Kepala Subdirektorat Dukungan Pengerahan SDM BNPB Yustam Syahril Serahkan Bantuan Kepada Bupati Tanah Datar

“Melihat begitu besar tugas yang diemban, camat adalah ujung tombak penyelenggaran pemerintahan di wilayah kecamatan, sehingga camat harus mengetahui dan mengenal kondisi wilayah, potensinya, mendorong pemberdayaan masyarakat serta pelayanan publik yang prima,

kita  berharap dengan raker ini bisa dijadikan wadah dalam memecahkan permasalahan-permasalahan dalam penyelenggaran pemerintahan di kecamatan.

Terkait pelaksanaan pilkada, Zuldafri sampaikan terima kasih kepada camat bersama forkompinca yang turut berperan aktif mengawal pelaksanaan pilkada bisa berjalan aman dan lancar.

“Terima kasih kepada seluruh pihak termasuk camat dan forkompinca, sehingga pelaksanaan pencoblosan 9 Desember kemaren bisa berjalan aman dan lancar,” 

“Mari kita samakan alur pikiran kita, perkuat lagi kebersamaan kita untuk memberi dukungan kepada bupati dan wakil bupati terpilih untuk memajukan Tanah Datar sesuai harapan masyarakat, dan ajak  jajaran ASN tidak lagi berpolemik siapa yang menang siapa yang kalah, tetap fokus bekerja dan mengabdi untuk masyarakat." Ringkasnya. (M.Datuk)

Artikel Terkait
Bupati Tanah Datar Temui Dirjen Bina Marga Kementerian PUPR RI
Aspresiasi, Perantau Padang Magek Kecamatan Rambatan Lakukan Bedah Rumah Layak Huni
Kepala Subdirektorat Dukungan Pengerahan SDM BNPB Yustam Syahril Serahkan Bantuan Kepada Bupati Tanah Datar
Artikel Terkini
Direktur GKI Beri Materi Kewirausahaan untuk Pelajar SMKS Bina Mandiri Labuan Bajo
Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG
Tiga Orang Ditemukan Meninggal Akibat Tertimbun Longsor di Kabupaten Garut
Pimpin Proses Penyiapan dan Percepatan Keanggotaan Indonesia pada OECD, Presiden Joko Widodo Tunjuk Menko Perekonomian sebagai Ketua Tim Nasional OECD
Kemendagri Dukung Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional Melalui Optimalisasi Kebijakan Fiskal Nasional
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas