INDONEWS.ID

  • Jum'at, 29/01/2021 06:25 WIB
  • Pekan Depan, Vaksin Sinovac Tiba di Tanjabbar

  • Oleh :
    • luska
Pekan Depan, Vaksin Sinovac Tiba di Tanjabbar

Tanjabbar, INDONEWS.ID  - Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat melalui Satgas Covid 19 Kabupaten Tanjung Jabung Barat direncanakan menjemput Vaksin Sinovac pada Senin (1/2) mendatang. 

Hal ini disampaikan oleh Agus Sanusi, Sekretaris Daerah(Sekda) Kabupaten Tanjabbar. Ia menyebutkan bahwa informasi terakhir yang Ia terima bahwa Vaksin akan di jemput ke Provinsi Jambi pada Senin mendatang. Selain itu, ia menyampaikan bahwa  Dinas Kesehatan Kabupaten Tanjabbar tengah melakukan rapat terkait dengan persiapan Vaksin di Tanjabbar. 

Baca juga : Sumbang Batu Bata Merah, PTPN VI Bantu Pembangunan Masjid di Tanjabbar

" Informasi terakhir dari Kadinkes itu hari senin depan akan di jemput, itu jadwalnya tapi kan kita tidak tahu juga kalau ada perubahan atau seperti apa," Katanya.

Sementara itu terkait dengan pelaksanaan Vaksin dan dilakukan di mana, kata Sekda hal itulah yang tengah di bahwa dalam rapat Dinkes. Terkait dengan soal data penerima Vaksin, informasi terakhir ada penambahan untuk penerima Vaksin. 

Baca juga : Bupati Tanjabbar Panen Raya Hasil Pupuk Pengolahan TPA

" Kalau kemarin kan ada sekitar 1.400 penerima, ini informasinya ada penambahan. Tapi kita belum dapat info berapa penambahannya. Kalau kesiapan insha allah kita siap," Ungkapnya.

Disisi lain, terkait dengan status perkembangan Covid 19 di Kabupaten Tanjabbar, kata Sekda informasi terakhir Tanjabbar masih zona orange. Hingga saat ini setidaknya ada 436 angka kasus Positif Covid 19 dengan jumlah yang dalam proses perawatan sebanyak 64 orang.(hry)

Baca juga : Pemda Maluku Tenggara Segera Distribusikan Vaksin Sinovac di 20 Fasilitas Kesehatan
Artikel Terkait
Sumbang Batu Bata Merah, PTPN VI Bantu Pembangunan Masjid di Tanjabbar
Bupati Tanjabbar Panen Raya Hasil Pupuk Pengolahan TPA
Pemda Maluku Tenggara Segera Distribusikan Vaksin Sinovac di 20 Fasilitas Kesehatan
Artikel Terkini
Umumkan Rencana Kedatangan Paus Fransiskus, Menteri Agama Dukung Penuh Pengurus LP3KN
Mendagri Tito Lantik Sekretaris BNPP Zudan Arif Fakrulloh Jadi Pj Gubernur Sulsel
Perayaan puncak HUT DEKRANAS
Kemendagri Tekankan Peran Penting Sekretaris DPRD Jaga Hubungan Harmonis Legislatif dengan Kepala Daerah
LPER Dilibatkan BNPT Berikan Kuliah Umum Kepada Peserta Didik di Penajam, dan Kutai Kertanegara, Kaltim
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas