INDONEWS.ID

  • Senin, 20/12/2021 09:22 WIB
  • Arief Mulyadi: Funding Facility Rp4 Triliun BRI Tekan Efisiensi Struktur Biaya Dana PNM

  • Oleh :
    • Rikard Djegadut
Arief Mulyadi: Funding Facility Rp4 Triliun BRI Tekan Efisiensi Struktur Biaya Dana PNM
Direktur Direktur Utama PT Permodalan Nasional Madani (Persero) atau PNM PNM, Arief Mulyadi

Jakarta, INDONEWS.ID - Direktur Utama PT Permodalan Nasional Madani atau PNM Arief Mulyadi mengatakan funding facility yang disiapkan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI akan berdampak positif bagi perusahaan yang dipimpinnya.

Arief mengatakan, funding facility sebesar Rp4 triliun sebagai upaya penekanan CoF tersebut akan berdampak positif terhadap efisiensi struktur biaya dana PNM.

Baca juga : Penutupan Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Bagian dari Strategi Bisnis untuk Fokus pada Lini Penjualan

Bunga pembiayaan kepada nasabah, kata Arief, tentunya secara bertahap akan menjadi lebih rendah sehingga manfaat layanan juga akan meningkat dan semakin dirasakan nasabah.

“Sebagai salah satu formulasi penurunan CoF, nasabah di segmen ultra mikro akan semakin merasakan manfaat berupa bunga kredit yang lebih ramah,” tuturnya.

Baca juga : Ramaikan Musim Mudik, Pertamina Lubricants berbagi THR Fastron kepada Para Pemudik

PNM sendiri telah memperoleh kenaikan rating dari A menjadi AA sehingga dapat mempengaruhi sentimen positif pasar saat menerbitkan obligasi.

Arief menambahkan, ke depan PNM bersama BRI akan terus bersinergi sebagai bentuk keberpihakan terhadap keberlanjutan sektor UMi.

Baca juga : Berkah Ramadan, Persediaan Produk Industri Pengolahan Terserap Optimal Terutama di Pasar Domestik

Sebelumnya diberitakan, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus memperkuat sinergi bersama PT Permodalan Nasional Madani atau PNM dan PT Pegadaian dan setelah menjadi induk holding ultra mikro (UMi). Salah satunya memberikan funding facility kepada PNM sebesar Rp4 triliun.

Penandatanganan komitmen funding facility antara BRI dengan PNM dihadiri oleh Direktur Utama PNM Arief Mulyadi, Direktur Bisnis Wholesale & Kelembagaan BRI Agus Noorsanto dan Direktur Keuangan dan Operasional PNM Tjatur H. Priyono di Jakarta pada Kamis (16/12).*(Rikard Djegadut).

Artikel Terkait
Penutupan Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Bagian dari Strategi Bisnis untuk Fokus pada Lini Penjualan
Ramaikan Musim Mudik, Pertamina Lubricants berbagi THR Fastron kepada Para Pemudik
Berkah Ramadan, Persediaan Produk Industri Pengolahan Terserap Optimal Terutama di Pasar Domestik
Artikel Terkini
Pj Gubernur Agus Fatoni Lepas Keberangkatan 445 Jemaah Calon Haji Kloter Pertama Embarkasi Palembang
Pos Mahen Satgas Yonif 742/SWY Ajari Murid SDN Baudaok Cara Mengolah Sampah Plastik
Indonesia-Kazakhstan untuk Rampungkan Perjanjian Promosi dan Perlindungan Investasi
Prof Dr H Yulius SH MH Ketua Kamar TUN Mahkamah Agung Diwawancara Ekslusif Majalah MATRA
Dorong Ekonomi Nasional Lebih Transformatif, Menko Airlangga Jalin Kerja Sama Global
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas