INDONEWS.ID

  • Rabu, 06/09/2017 21:23 WIB
  • Tiba Di Singapura, Malam Ini Presiden Bertemu Warga Indonesia

  • Oleh :
    • very
Tiba Di Singapura, Malam Ini Presiden Bertemu Warga Indonesia
Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo tiba di Bandara Internasional Changi Singapura, Rabu 6 September 2017 pukul 16.52 Waktu Setempat (WS) atau pukul 15.52 WIB. (Foto: Biro Pers Istana)

Singapura, INDONEWS.ID - Setelah menjalani penerbangan selama 1 jam 40 menit dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 dari Pangkalan TNI AU Halim Persanakusuma Jakarta, Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo tiba di Bandara Internasional Changi Singapura, Rabu 6 September 2017 pukul 16.52 Waktu Setempat (WS) atau pukul 15.52 WIB.

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin melalui siaran pers Rabu malam mengatakan, Presiden dan Ibu Iriana disambut oleh Duta Besar Indonesia untuk Singapura I Gusti Ngurah Swajaya, Menteri Pendidikan Singapura Ong Ye Kung dan Duta Besar Singapura untuk Indonesia Anil Kumar Nayar.

Setelah melewati jajar kehormatan, Presiden dan Ibu Iriana menuju kendaraan untuk melanjutkan perjalanan  ke hotel tempat menginap selama berada di Singapura.

Agenda pertama Presiden malam nanti adalah bertemu masyarakat Indonesia yang berada di Singapura. Pertemuan ini dihelat di KBRI Singapura.

Turut mendampingi Presiden dan Ibu Iriana dalam penerbangan Jakarta-Singapura, Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Koordinator bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy. 

Sementara itu, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi telah berada di Singapura. (Very)

Baca juga : Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi, Presiden Jokowi Didampingi Menteri Basuki Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa
Artikel Terkait
Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi, Presiden Jokowi Didampingi Menteri Basuki Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa
Jokowi Lantik Menko Polhukam dan Menteri ATR/BPN Rabu, Beredar Nama Hadi Tjahjanto dan AHY
Tanggapi Hasil Hitung Cepat Pemilu, Presiden Jokowi: Sabar, Tunggu Hasil Resmi dari KPU
Artikel Terkini
Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG
Tiga Orang Ditemukan Meninggal Akibat Tertimbun Longsor di Kabupaten Garut
Pimpin Proses Penyiapan dan Percepatan Keanggotaan Indonesia pada OECD, Presiden Joko Widodo Tunjuk Menko Perekonomian sebagai Ketua Tim Nasional OECD
Kemendagri Dukung Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional Melalui Optimalisasi Kebijakan Fiskal Nasional
Kemendagri Dorong Percepatan Pemenuhan Sarana dan Prasarana Pemerintahan di 4 DOB Papua
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas