Nasional

Menteri Susi : Laut Itu Masa Depan Indonesia

Oleh : Ronald - Kamis, 25/04/2019 23:59 WIB

Menteri Susi Pudjiastuti tampil sebagai pembicara utama pada Sidang Pleno Afebi ke 16 di Soll Marina Hotel, Pangkalanbaru Bangka Tengah, Kamis (25/04/2019).

Pangkalanbaru, INDONEWS.ID - Kementerian Kelautan dan Perikanan mengimbau pemerintah daerah di Indonesia untuk mempersiapkan dan menyusun industri produktif sebagai pilihan utama dan mulai meninggalkan industri yang berbasis ekstraktif.

Hal ini disampaikan langsung oleh Menteri Susi Pudjiastuti tampil sebagai pembicara utama pada Sidang Pleno Afebi ke 16 di Soll Marina Hotel, Pangkalanbaru Bangka Tengah, Kamis (25/04/2019).

Menteri Susi menilai, industri ekstraktif  yang mengeruk sumber daya alam yang tak dapat diperbaharui itu, akan memasuki masa kemerosotan, kemudian berdampak kepada ekonomi daerah, seiring dengan habisnya cadangan sumber daya  alam.

“Industri esktraktif akan meninggalkan daerah atau kota tempat mereka beroperasi. Pengalaman ini pernah dialami Amerika,” ujarnya.

Disampaikan Menteri Susi, Industri ekstraktif itu suatu saat akan selesai. Oleh karena itu, menurutnya, Pemda harus segera merancang industri produktif, seperti membangun ekowisata, taman bumi atau geopark, agro dan fisheries tourism; itu  industri produktif dan berkelanjutan.

“Laut itu masa depan Indonesia. Kita perlu punya kedaulatan penuh dalam mengelola kelautan, dan melakukan penegakkan hukum terhadap  kapal-kapal penangkap ikan  ilegal,” tegas Menteri Susi.

“Kita ingin laut kita bebas dari operasi kapal ikan yang melakukan ilegal fishing itu. Hasilnya dapat kita lihat sekarang, stok ikan lestari di laut kita sudah meningkat tajam,” tandasnya. (rnl)


 

Artikel Terkait