Nasional

BPKN : Lion Air Sudah Banyak Mendapatkan Keluhan Dari Masyarakat

Oleh : Ronald - Jum'at, 02/11/2018 22:40 WIB

Pesawat Lion Air (istimewa)

Jakarta, INDONEWS.ID - Banyak keluhan konsumen yang ditujukan terhadap maskapai penerbangan milik Lion Air, khususnya dari segi manajemen. Hal ini juga dibenarkan oleh Anggota Badan Perlindungan Konsumen Nasional (BPKN) Andi Muhammad Rusdi. 

“Ya, ada keluhan misalnya seperti barang di bagasi hilang dan keterlambatan pesawat, banyak keluhan seperti itu dari konsumen,” jelasnya pada Jumat (2/11/2018).

Sementara itu, saat ini pihaknya juga sudah menyampaikan surat tembusan kepada pemerintah untuk melakukan pendalaman audit terkait manajemen Lion Air.

“Sudah memberikan tembusan kepada pemerintah termasuk masalah manajemen, tapi ini kan hanya rekomendasi yang berkaitan dengan manajemen,” katanya.

Terkait dengan pesawat Lion Air yang jatuh, Rusdi mengatakan bahwa sampai saat ini pemerintah sudah melakukan penindakan secara tepat, dimulai dari pembebastugasan kepada Direktur Teknisi Lion Air dan jajarannya.

“Sampai saat ini untuk mengetahui penyebabnya semua keputusan memang ada di Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), tunggu hasil analisa mereka dahulu,” bebernya.

Dan jika semisal nantinya hasil dari keputusan itu terbukti bersalah, maka pihak Lion Air harus menerima sanksi.

“Jika terbukti salah, Lion Air harus menerima sanksi, jika benar-benar terbukti salah berat pemerintah harus berani mengambil langkah sampai pemberhentian perizinan Lion Air,”  tegasnya. (ronald)

Artikel Terkait