Daerah

Jakarta Banjir Lagi, PLN Lakukan Pemadaman Listrik

Oleh : Ronald - Sabtu, 08/02/2020 22:01 WIB

Pemadaman listrik di Jakarta. (Foto: Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Banjir yang mengguyur sejumlah kawasan di Jakarta pada Jumat malam hingga Sabtu (8/2/2020) pagi ini membuat PLN memadamkan listrik. Hal ini dilakukan agar keselamatan warga di daerah terdampak banjir terjaga.

Sementara itu, informasi pemadaman listrik ini diumumkan PLN lewat akun media sosial Twitter, @pln_123.

"Demi keselamatan jiwa, PLN terpaksa memadamkan aliran listrik di beberapa tempat," demikian informasi yang disampaikan PLN.

Dalam informasi tersebut, dituliskan juga bahwa ada 120 gardu listrik yang dipadamkan mulai pukul 07.30 pagi ini. 

Berikut wilayah yang terkena peamdaman arus listrk:

  1. Pasar Minggu
  2. Binawarga
  3. Kayu Putih
  4. Pulomas
  5. Cempaka Putih
  6. Kemayoran
  7. Sumur Batu
  8. Pulogadung
  9. Condet
  10. Tanah Rendah
  11. Kampung Melayu
  12. Teluk Permata

(rnl)

Artikel Terkait