Nasional

Bantu Perluas Jaringan Nasabah, PNM Gelar Pelatihan Online di Tengah Pandemi

Oleh : Rikard Djegadut - Selasa, 14/07/2020 22:30 WIB

PNM Gelar Pelatihan Online bagi nasabah MekaaR dan UlamM untuk memperluas jaringan para pelaku UMKM (Foto: Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - PT Permodalan Nasional Madani (Persero) atau PNM menyelenggarakan pelatihan daring untuk nasabah sebagai pelaku usaha mikro dan kecil (UMK) serta pelaku usaha ultra mikro di lima kota yaitu Bekasi, Depok, Subang, Sukabumi, dan Tasikmalaya pada Selasa (14/7). 

Pelatihan ini bertujuan untuk mengedukasi dan mendampingi nasabah yang terdampak pandemi agar dapat bertahan dengan membagikan pilihan usaha alternatif, cara memperluas jangkauan pasar melalui online marketing, dan tips-tips lainnya. 

Tema pelatihan di setiap kota berbeda yakni "Diversifikasi Pangan: Manfaat dan Kreasi Tanaman Sorgum" di Tasikmalaya, "Ekspansi Bisnis untuk Meningkatkan Pendapatan Melalui Aplikasi bagi Pelaku UMKM" di Subang, "Memahami Leadership Agar Menjadi Pengusaha Yang Adaptif dan Produktif" di Sukabumi dan "Fundamental Bisnis Menghadapi New Normal" di Depok serta "Sukses Berbisnis Lewat Media Online" di Bekasi. 

PNM secara berkesinambungan memberikan pendampingan dan pembinaan usaha kepada nasabah, baik berupa pelatihan tematik hingga pembinaan secara reguler dan pelatihan klaster yang berdasarkan pada kesamaan wilayah ataupun jenis usaha. Pelatihan kali ini diikuti oleh nasabah ULaMM dan nasabah PNM Mekaar di wilayah Tasikmalaya.

Perwakilan PNM yang hadir pada pelatihan ini yaitu Sekretaris Perusahaan, Errinto Pardede, Kepala divisi Pengembangan Kapasitas Usaha, Rizky Wisnoentoro, dan pimpinan cabang PNM di masing-masing wilayah. Turut hadir sebagai narasumber pakar di masing-masing bidang.

Kegiatan pelatihan ini merupakan salah satu program Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) yang biasanya dilakukan secara tatap muka oleh PNM untuk mendampingi nasabah. 
Namun di tengah pandemi, pelatihan dialihkan menjadi online melalui sarana video conference. 

Sepanjang tahun 2020, PNM telah melaksanakan sebanyak 193 kegiatan PKU baik online maupun offline di Bekasi, Depok, Subang, Sukabumi, dan Tasikmalaya. Kegiatan pelatihan meliputi kegiatan Temu Usaha Nasabah Unit (TUNU) dan kegiatan Temu Usaha Nasabah Mekaar (TUNM).

Untuk diketahui, PT Permodalan Nasional Madani (Persero) atau PNM merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang mengemban tugas khusus memajukan ekonomi kerakyatan dengan memberikan pembiayaan, pendampingan dan pembinaan usaha kepada pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). 

PNM memiliki dua produk unggulan yaitu Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar) yang memberikan layanan kepada perempuan prasejahtera pelaku usaha ultra mikro dan Unit Layanan Modal Mikro (ULaMM) yang diperuntukan kepada pelaku UMKM.  

Dalam merealisasikan komitmen untuk memberikan pendampingan dan pembinaan kepada nasabah, PNM melalui program Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) memberikan pendampingan dan pembinaan usaha kepada nasabah, baik berupa pelatihan tematik hingga pembinaan dan pelatihan kelompok usaha (klaster) yang berdasarkan pada kesamaan wilayah ataupun jenis usaha. 

Saat ini PNM memiliki lebih dari 3.000 kantor layanan di seluruh Indonesia yang melayani UMK di 34 Provinsi, 427 Kabupaten/Kota, dan 4.276 Kecamatan.*(Rikard Djegadut)

Artikel Terkait