Nasional

Terus Bertambah, Dalam 24 Jam Terakhir Pasien Sembuh Covid-19 Sebanyak 4.265 Orang

Oleh : Ronald - Jum'at, 20/11/2020 20:59 WIB

Pasien Covid-19 sedang menjalani pemeriksaan. (Foto : Ilustrasi)

Jakarta, INDONEWS.ID - Pemerintah, hingga Jumat (20/11/2020) pukul 12.00 WIB, mencatat terdapat 410.552 pasien telah sembuh di Tanah Air. Dari data yang dibagikan Satgas Penanganan Covid-19, terjadi penambahan 4.265 orang dalam 24 jam terakhir.

Mereka dinyatakan sembuh setelah dua kali dinyatakan negatif virus Corona berdasarkan hasil pemeriksaan melalui metode polymerase chain reaction (PCR).

Sayangnya, data pemerintah juga menunjukkan adanya penambahan pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19.

Tercatat, kasus kematian yang dirilis Covid19.go.id, bertambah 78 korban jiwa sehingga totalnya menjadi  15.678 jiwa meninggal dunia.  

Sementara itu, berdasarkan data, ada penambahan 97 kasus kematian akibat Covid-19. Dengan demikian pasien Covid-19 meninggal dunia yaitu 15.600 orang. Kemudian, jumlah suspek yang terdata di Indonesia sampai saat ini sebanyak 63.074 kasus. 

Sebelumnya, pemerintah kembali memperbaharui data jumlah kasus positif virus Corona (Covid-19) di Indonesia.

Penambahan kasus positif di Indonesia hari ini, Jumat (20/11/2020) tercatat sebanyak 4.798 kasus. Akumulasi jumlah kasus Covid-19 di Indonesia menjadi 488.310 kasus sejak pengumuman kasus perdana pada 2 Maret 2020.

Pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang telah dinyatakan sembuh pun terus bertambah. Hari ini, tercatat ada 63.546 kasus suspek Covid-19 di Tanah Air. Kasus Covid-19 telah menyebar di 505 kabupaten/kota di 34 provinsi. (rnl)

Artikel Terkait