Nasional

Gara-gara Gaya Hidup, 559 Petinggi Kepolisian Dipanggil ke Istana

Oleh : Rikard Djegadut - Minggu, 16/10/2022 09:41 WIB

Jakarta, INDONEWS.ID - Jangan sombong kata Jokowi. Motor, mobil, sepatumu hingga hal yang remeh-remeh akan di sorot masyarakat.

Ini bisa menimbulkan kecemburuan sosial dan masyarakat makin benci polisi.

Hari Jumat (14/10/22), Jokowi memberi arahan selama 15 menit kepada 559 perwira polri dari seluruh Indonesia.

Tiga menit kultum, Jokowi lebih menyoroti gaya hidup polisi yang semakin norak.

Sebelum presiden nyindir soal gaya hidup, jurnalis Najwa Shihab pun pernah menyoroti hal yang sama. Tapi dia diserang Nikita Mirzani dengan brutal .

Nikita pun diserang ratusan ribu netizen yang mengamini kejelian mata mba Nana membidik kelemahan institusi kepolisian yang bikin masyarakat gerah.

Tragedi Duren Tiga lukanya masih menganga dibumbui gaya hidup hedonis dengan pesawat jet pribadi dan dibiayai kelompok judi 303.

Datang lagi tsunami Kanjuruhan yang dipicu gas air mata kepolisian yang menyebabkan Kapolres Malang dan Kapolda Jatim dicopot.

Pengganti Kapolda Jatim yang dikirim pun abal-Abal. Tedi Minahasa yang bergaya hidup wah. Jendral polisi paling kaya itu justru bos narkoba.

Pak Hoegeng, pak Awaluddin Jamin, pak Anton Sudjarwo dibuat nelongso dan kecewa. Kata presiden Jokowi stop sudah. Tidak perlu gaya-gayaan lagi. Catatan suara.(Zaenal).

Artikel Terkait