Opini

Merambah Belantara Politik 2024

Oleh : luska - Kamis, 12/01/2023 15:09 WIB

Penulis : Izharry Agusjaya

Mau tidak mau, rela tidak rela, bagaimana pun juga, inilah tahun-tahun penting Republik kita. Banyak orang bilang 'Pemilu adalah Pesta Demokrasi', tetapi banyak juga yang cenderung menyebut sebagai 'Rimba Belantara Politik'. 

Sebab, pada tahun-tahun inilah semua margasatwa muncul ke permukaan bumi. Mereka mencuat dari persembunyian. Mulai dari kuman-kuman, semut-semut kecil dan berbagai unggas, kucing kurap sampai kucing Smilodon yang bertaring tajam, juga ulat lidi sampai ular Titanoboa yang berbobot 1,25 ton. Seluruh satwa menggeliat dari hibernasi lima tahunan, dan mulai heboh mencari posisi. 
Langkah diatur, gerak diseragamkan, dan tekad dibulatkan. Rimba politik 2024 mulai merisaukan. Berbagai nama bermunculan. Ada yang harum mekar bagai bunga Wijaya Kusuma, tetapi ada juga yang bagai cendawan racun Amanita phalloides yang mematikan. 
Semua mencari posisi, semua mencari peluang. Meski nantinya tidak semua mendapat posisi, but -Hell..!!!- peduli setan dengan segala omongan orang. 

Kita tahu, politics is the art of looking for troubles. Ini adalah seni mencari masalah. Dan itu sangat mudah dilakukan karena bisa ditemukan di mana-mana. We can find it everywhere, but when we're diagnosing it incorrectly, maka solusinya akan berantakan. Salah dalam mendiagnosisnya, when we're applying the wrong remedies, maka hasilnya akan menyeramkan. 

Makanya, suka tidak suka, benci tidak benci, kita akan memasuki rimba ini. Siapkan diri, asah kelewang, tajamkan belati, dan bersihkan senjata. Begitulah kira-kira. Sebab pada Pemilu 2024 ini, semua calon bisa terjun bebas. Tidak ada incumbent. Tida ada petahana. You terjun, you basah. You lompat, you kepleset. You over-acting, you dirundung. Itu aturan mainnya. 

Jikalau dirimu tertarik untuk cawe-cawe, ikut bantu kerja membereskan, merampungkan, dan menangani, silakan saja. Tapi ya itu tadi, siapkan senjatamu. Asah buah pikiran dengan tajam, cucurkan keringat yang deras, dan himpun perasaan yang tulus. 
Sebab, jika dirimu tidak tertarik, yang bisa berarti dirimu acuh tak acuh, maka kau hanya penumpang di repubik ini. 

Mungkin kau apatis karena area depan otak yang mengendalikan emosi, tujuan, dan perilaku tidak berfungsi. Bisa juga karena Alzheimer, demensia, stroke, atau masalah lain yang merusak otak. Semua dapat dimengerti.  

Tapi hanya satu hal yang tak dapat dimengerti: Mengapa membiarkan orang lain menentukan jalan hidupmu? Bukankah kita harus menggenggam nasib di tangan masing-masing? Do something, berbuatlah sesuatu untuk Indonesia. Meski itu sebuah suara. 

Karena Bro, suara tulus yang datang dari nurani yang sepi, jauh lebih berarti daripada suara koor massal yang datang dari celah dompet. Biarlah putih, jika dirimu merasa putih, jangan biarkan hitam atau abu-abu menutupinya. 
Rambah rimba politik itu dengan baktimu, musnahkan satwa buas itu dengan kecintaanmu, kepada Indonesia, kepada Ibu Pertiwi.

Artikel Terkait