Tanah Datar, INDONEWS.ID ---Tiga Sanggar Di Kabupaten Tanah Datar terima bantuan Peralatan Kesenian dari . Indo Jalito Peduli Jakarta.
Bantuan tersebut langsung diserahkan Ketua Umum Indo Jalito Peduli Astri Asgani kepada perwakilan sanggar masing masing Sanggar Rang Mudo Labuah, Sanggar Elok Basamo Sungai Tarab dan sanggar titik Palito Jorong Padang Panjang Nagari Pariangan
Penyerahan bantuan untuk sanggar itu juga disaksikan Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian, Anggota DPD RI H Ema Yohana dan Owners Emersia Hj Merrywati dan anggota indo Jalito peduli di Hotel Emersia Batusangkar
Ketua Umum Indo jalito Astri Asgani mengakui ketiga sanggar itu setelah mereka melihat dan mendapatkan informasi itu sangat aktif dalam melaksanakan berbagai kegiatan seni di Tanah Datar
Karena itu dalam rangkaian kegiatan Bedah Rumah Indo Jalito Peduli dari tanggal 19 sd 23 Februari 2024 kita melakukan bedah rumah masing masing di Pariaman, Kabupaten Agam , sijunjung, Solok,Payakumbuh. Dharmasraya dan untuk Kabupaten Tanah Datar kita meyerahkan alat alat musik tradisional minang untuk tiga sanggar bersama tokoh masyarakat di Batusangkar
Harapan kita dengan diserahkan bantuan ini kepada sanggar untuk lebih giat lagi berlatih dan terus berinovasi untuk terus mempertahankan dan melestarikan kesenian yang kita miliki
Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian menyampaikan terima kasih kepada indo jalito peduli Jakarta yang selalu memperhatikan Kabupaten Tanah Datar dan salah satu diantaranya memberikan kepedulian kepada tiga sanggar yang ada di Tanah Datar
Karena itu kita juga minta kepada pengelola sanggar untuk terus mengelola sanggar secara modren dan profesional dengan tetap mempertahankan nilai nilai kearifan lokal
Keberadaan sanggar sangat penting sebagai media pelestarian dan pemajuan kebudayaan dan untuk kemajuannya kita perlu dukungan perantau termasuk mengundang sanggar kita untuk menampilkan kebolehan jika ada acara yang diadakan perantau seperti acara halal bi halal dan acara silaturahmi lainnya dan kami siap untuk memenuhi undangan ujar Wakil Bupati lagi (M.Datuk)