
Jakarta, INDONEWS.ID-Duel Seru PSS Sleman kontra Madura United pada aga pekan ke-34 atau terkahir lanjutan BRI Liga 1 tersaji di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Sabtu (24/5/2025 mulai pukul 16.00 WIB.
Laga ini berlangsung ketat takala wasit meniupkan peluit pembuka. Kedua tim langsung memperagakan permainan cepat guna mencuri gol di awal laga.
Hingga waktu memasuki 15 menit pertama, tidak ada gol tercipta. Kedua pasukan memainkan pertahan yang solid sehingga untuk sementara gawang masih aman.
Untuk mengamankan misi di laga pamungkas, para peracik skuad yakin dengan taktik yang mereka terapkan.
Meskipun sama seperti Madura United menerapkan formasi 4-3-3, pelatih PSS Sleman Pieter Huistra terlihat serius meracik pasukannya.
Dia menempatkan Marcelo Cirino, Gustavo Tocantins dan Rico Simanjuntak di lini serang. Ketiganya ditopang lini tengah Vico, Sitanggang dan Sion.
Cirino, pemain asal Brasil sejauh ini sudah mencetak 2 gol dari 16 laga. Sementara Gustavo Tocantins juga asal Brasil sudah mencetak 15 gol dari 33 laga.
Tumpuan diharapkan kepada kedua pemain Brasil di lini serang dan dibantu Vico dari lini tengah. Vico juga pemain Brasil yang sudah mencetak 2 gol 15 laga.
Sementara itu, pelatih Sapeh Kerrab Angel Alfredo Vera menempatkan Arta Samosir, Youssef Ezzejjari dan Lulinha di lini serang.
Ketiganya ditopang oleh Angulo, Palić dan Wehrmann. Sejauh ini Youssef Ezzejjari, pemain asal Spanyol baru mencetak 4 gol dari 16 laga, Lulinha mencetak 13 gol dari 28 laga.
Angulo, 12 kali beemain belum ada gol, Palić belum ada gol dan Wehrmann belum ada gol. Jadi selama ini barisan lini tengah tidak mencetak satu gol pun untuk tim.
Pada menit 34 PSS unggul lewat gol yang dicetak Betinho. Keunggulan kemudian bertambah menjadi 0-2 lewat Gustavo Tocantins pada menit 41.
Susunan Pemain
Madura United 4-3-3: A. Harlan; K. Vedhayanto,
P. Monteiro, Rusadi, Hidayat; Angulo, Palić, Wehrmann; Arta Samosir, Youssef Ezzejjari, Lulinha
Pelatih: Angel Alfredo Vera
PSS Sleman 4-3-3: Alan; Lestaluhu, Cleberson, Betinho, Alhawari; Viico, Sitanggang, Dion; Marcelo Cirino, Gustavo Tocantins, Simanjuntak.
Pelatih: Paul Huistra
5 Laga Terakhir Head To Head
27/12/24 Liga 1 PSS 4-0 Madura United
29/3/24 Liga 1 Madura United 0-0 PSS
24/9/23 Liga 1 PSS 1-1 Madura United
11/3/23 Liga 1 Madura United 2-1 PSS
8/12/22 Liga 1 PSS 0-1 Madura United
Performa 5 Laga Terakhir Madura United
17/5/2025 Bali United 0-2 Madura United
10/5/2025 Madura United 2-3 Borneo FC
4/5/2025 Semen Padang 2-1 Madura United
28/4/2025 Madura United 2-1 Persik
24/4/2025 Arema FC 0-1 Madura United
Performa 5 Laga Terakhir PSS Sleman
17/5/2025 PSS 2-1 Persija Jakarta
9/5/2025 PSIS 1-2 PSS
3/5/2025 PSS 3-1 PSM Makassar
26/4/2025 Persib Bandung 3-0 PSS
17/4/2025 PSS 0-1 Dewa United