INDONEWS.ID

  • Selasa, 23/10/2018 06:49 WIB
  • Jadi Tuan Rumah "Our Ocean Conference", Pemerintah RI Perlu Diapresiasi

  • Oleh :
    • very
Jadi Tuan Rumah "Our Ocean Conference", Pemerintah RI Perlu Diapresiasi
Guru Besar Hukum Internasional UI, Hikmahanto Juwana. (Foto: Ist)

 

Jakarta, INDONEWS.ID - Indonesia akan menjadi tuan rumah Our Ocean Conference 2018 yang berlangsung di Nusa Dua, Bali, pada 29-30 Oktober 2018.

Baca juga : Karya Sastra Puisi Indonesia dan Kazakhstan

Menurut Guru Besar Hukum Internasional Universitas Indonesia (UI) Hikmahanto Juwana, Konferensi ini sangat penting karena akan membicarakan berbagai masalah yang terkait dengan laut.

“Wilayah laut saat sekarang tidak kalah pentingnya dengan wilayah darat. Berbagai sumber kehidupan berasal dari laut, laut pula telah menjadi media penghubung antar negara, bahkan laut telah lama menjadi sumber konflik antar negara,” ujar Hikmahanto di Jakarta, Selasa (23/10/2018).

Baca juga : Menakar Perayaan Idulfitri dengan Kearifan Lokal Secara Proporsional

Oleh karena itu, katanya, umat manusia sudah sewajarnya menjaga kelestarian laut dan berbagai sumber kekayaannya. Laut juga perlu untuk dihindari sebagai ajang konflik antar negara.

“Disinilah pentingnya pemerintah perlu diapresiasi karena mengambil inisiatif untuk menjadi tuan rumah OCC 2018,” ujarnya.

Baca juga : Hikmah di Penghujung Ramadan: Ibadah Puasa dan Zakat untuk Kemanusiaan

Dengan menjadi tuan rumah, Indonesia berkesempatan untuk menyampaikan berbagai aspek dari laut untuk dikaji oleh masyarakat internasional. 

Menurut Hikmahanto, meski secara dimensi kewilayahan laut dapat dibagi-bagi, namun secara alamiah laut adalah satu. “Oleh karenanya keberlangsungan laut akan bergantung pada kesadaran dan upaya masyarakat internasional untuk melakukan berbagai tindakan nyata,” pungkasnya.

 

Artikel Terkait
Karya Sastra Puisi Indonesia dan Kazakhstan
Menakar Perayaan Idulfitri dengan Kearifan Lokal Secara Proporsional
Hikmah di Penghujung Ramadan: Ibadah Puasa dan Zakat untuk Kemanusiaan
Artikel Terkini
Prof Dr H Yulius SH MH Ketua Kamar TUN Mahkamah Agung Diwawancara Ekslusif Majalah MATRA
Dorong Ekonomi Nasional Lebih Transformatif, Menko Airlangga Jalin Kerja Sama Global
PLBN Motamasin Terima Kunjungan Konsulat Timor Leste, Bahas Isu Keimigrasian Antarnegara
Menteri Harus Mampu Membaca Tanda-tanda Zaman untuk Menggerakan Semangat Indonesia
MRP Desak Presiden Jokowi Pastikan Cakada 2024 Se-Tanah Papua Diisi Orang Asli Papua (OAP)
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas