INDONEWS.ID

  • Minggu, 10/03/2019 12:01 WIB
  • Siang Hari Jakarta Diprediksi Hujan, Namun Malam Hari Akan Berawan

  • Oleh :
    • Ronald
Siang Hari Jakarta Diprediksi Hujan, Namun Malam Hari Akan Berawan
Taufan juga menyampaikan bahwa pada malam dan dini hari cuaca di lima wilayah kota dan juga  Kepulauan Seribu dominan akan berawan.

Jakarta, INDONEWS.ID - Berdasarkan prediksi yang disampaikan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), hari ini, Minggu (10/3/2019) hujan akan mengguyur sejumlah wilayah di Jakarta.

Kepala Bagian Humas BMKG, Akhmad Taufan Maulana mengatakan, meskipun cuaca DKI Jakarta pada pagi hari tadi cukup cerah dan dominan berawan, Namun hujan diprediksi akan mulai terjadk pada siang harinya.

Baca juga : Sekjen Kemendagri Dorong Pemprov DKI Jakarta Optimalkan Pengelolaan Urbanisasi

"Siang hari hujan diperkirakan terjadi di Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Selatan, dan Jakarta Utara," ujarnya, Minggu (10/3/2019).

Tidak hanya itu, Taufan juga menyampaikan bahwa pada malam dan dini hari cuaca di lima wilayah kota dan juga  Kepulauan Seribu dominan akan berawan.

Baca juga : BMKG : Waspada Potensi Cuaca Ekstrem Sepekan ke Depan

"Kelembaban udara hari ini di Jakarta berkisar 75 sampai 95 dengan suhu udara 24 hingga 32 derajat celsius," tandasnya. (rnl)

Baca juga : Modifikasi Cuaca, Strategi BMKG Minimalisir Cuaca Ekstrem Selama Lebaran
Artikel Terkait
Sekjen Kemendagri Dorong Pemprov DKI Jakarta Optimalkan Pengelolaan Urbanisasi
BMKG : Waspada Potensi Cuaca Ekstrem Sepekan ke Depan
Modifikasi Cuaca, Strategi BMKG Minimalisir Cuaca Ekstrem Selama Lebaran
Artikel Terkini
Bupati Tanah Datar berikan aspresiasi Loka Karya dan Panen Karya Guru Penggerak
Hari ini Pengurus FOKBI Gelar Silaturahmi Jelang Musda di Jakarta
Pemred indonews.id Hadiri Halal Bi Halal di Kediaman Laksamana Purn Ade Supandi
Menikah di Balai Sarwono, Bregas Ingin Merasakan Atmosfer Adat Jawa yang Kental
Pelepasan 247 Calon Siswa Bintara Bakomsos dan Tamtama Polri Terpadu Tahun Angkatan 2024
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas