INDONEWS.ID

  • Rabu, 12/01/2022 15:02 WIB
  • Ada Said Aqil Siradj hingga Gus Ipul, Ini Daftar Lengkap Pengurus PBNU Periode 2022-2027

  • Oleh :
    • Rikard Djegadut
Ada Said Aqil Siradj hingga Gus Ipul, Ini Daftar Lengkap Pengurus PBNU Periode 2022-2027

Jakarta, INDONEWS.ID - Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Yahya Cholil Staquf telah menetapkan daftar pengurus yang akan membantunya di periode 2022-2027.

Dari dokumen yang diperoleh media ini, nama Said Aqil Siradj hingga Saifullah Yusuf atau Gus Ipul terpampang di jajaran petinggi PBNU.

Baca juga : Gus Ipul: Kalau PKB Mengaku Partainya NU, Mari Bersama PBNU Sejukkan Suasana

Menariknya, baru kali ini pula, ada kader perempuan yang dipercaya masuk sebagai pengurus harian PBNU.

"Susunan pengurus ini agak lebih gemuk dari biasanya. Kami sengaja merancang sedemikian rupa karena NU ini memiliki konstituensi sangat luas," kata Yahya saat konferensi pers, Rabu (12/1).

Baca juga : KH. Said Aqil Siradj: BUMN dan Kementerian/Lembaga Waspada Penceramah Intoleran

Berikut adalah daftar lengkap pengurus PBNU periode 2022-2027 kepemimpinan Yahya Cholil Staquf.

Tanfidziyah
Ketua Umum: Yahya Cholil Staquf
Wakil Ketua Umum:
Zulfa Mustofa
Muhammad Hilal
Nizar Ali
Nusron Wahid

Baca juga : Mitra Strategis BNPT, LPOI Diharapkan Mengglorifikasi Narasi Perdamaian dan Persatuan

Ketua-ketua Bidang
Khofifah Indar Parawansa
Alissa Wahid
Muhammad Mukri
Hasib Wahab Chasbullah
Abdul Hakim Mahful
Ishfah Abidal
Umarsyah

Sekretaris Jenderal
Saifullah Yusuf

Wakil Sekretaris Jenderal
Abudssalam Sohib
Sulaiman Tanjung
Maryati Solihah
Najib Azca
Faisal Zaimima
Abdul Qodir bin Aqil

Bendahara Umum
Mardani Maming

Musytasar
Ahmad Mustofa Bisri (Ketua)
Ma`ruf Amin
Nurul Huda jazuli
Dimyati Rois
Lutfi bin Yahya
Baharudin
Nafisah Sahal Mahfud
Sinta Nuriyah
Mahfudoh
Habib Zein bin Umar bin Smith
Said Aqil Siradj

Syuriah
Miftachul Akhyar (Rais Aam)
Wakil Rais Aam: Afifudin Muhadjir
Anwar Iskandar
Muhammad Mustafa Aqil Siradj
Ali Akbar Marbun
Abun Bunyamin
Muhammad Nuh
Nazaruddin Umar
Abdul Ghofur Maimoen
Bahaudin Nur Salim

Katib Aam: Said Asrori
Katib:
Muhammad Afifudin
Hilmi Muhammad
Lutfi bin Muhammad Alatos
Abdul Hofir Rozin
Asrorun Niam Soleh

Sebelumnya, Yahya Cholil Staquf terpilih menjadi ketua umum PBNU periode 2022-2027 usai mengalahkan pesaingnya, yakni Said Aqil Siroj yang sudah dua periode menjabat.

Usai terpilih, Yahya Cholil Staquf menyebut kepengurusannya untuk periode 2022-2027 akan diisi kader-kader muda. Ia mengatakan para kader muda akan dominan ketika menjalankan pelbagai program NU ke depannya.

"Kader-kader muda NU akan lebih banyak tampil," kata Yahya dalam wawancaranya dengan CNNIndonesia TV, Rabu (29/12).*

Artikel Terkait
Gus Ipul: Kalau PKB Mengaku Partainya NU, Mari Bersama PBNU Sejukkan Suasana
KH. Said Aqil Siradj: BUMN dan Kementerian/Lembaga Waspada Penceramah Intoleran
Mitra Strategis BNPT, LPOI Diharapkan Mengglorifikasi Narasi Perdamaian dan Persatuan
Artikel Terkini
Direktur GKI Beri Materi Kewirausahaan untuk Pelajar SMKS Bina Mandiri Labuan Bajo
Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG
Tiga Orang Ditemukan Meninggal Akibat Tertimbun Longsor di Kabupaten Garut
Pimpin Proses Penyiapan dan Percepatan Keanggotaan Indonesia pada OECD, Presiden Joko Widodo Tunjuk Menko Perekonomian sebagai Ketua Tim Nasional OECD
Kemendagri Dukung Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional Melalui Optimalisasi Kebijakan Fiskal Nasional
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas