INDONEWS.ID

  • Sabtu, 30/09/2023 09:17 WIB
  • PNM Ciamis Salurkan Air Bersih ke Warga Terdampak Kekeringan

  • Oleh :
    • Rikard Djegadut
PNM Ciamis Salurkan Air Bersih ke Warga Terdampak Kekeringan

Jakarta, INDONEWS.ID - Permodalan Nasional Madani (PNM) Unit Cidolog area Ciamis 3 Cabang Tasikmalaya Jawa Barat menyalurkan air bersih ke warga yang terdampak kekeringan.

Penyaluran air bersih ini kepada warga di Dusun Karanganyar, Desa Ciparay, Kecamatan Cidolog, Kabupaten Ciamis, Jumat (29/09/2023).

Baca juga : Wujudkan Program TSJL, PNM Sukabumi Salurkan 75 Ribu Liter Air Bersih Bantu Warga Terdampak Kekeringan

Dampak kekeringan yang terjadi di daerah tersebut membuat warga kesulitan mendapatkan air bersih.

Rahmad Sadono, Pimpinan PNM Cabang Tasikmalaya mengatakan, penyaluran air bersih ini adalah kegiatan sosial PNM.

“Air bersih yang kami salurkan kepada warga Ciparay ini mengambil dari sumber air murni yang ada di wilayah Kecamatan Pamarican. Jadi aman untuk dikonsumsi,” katanya.

Rahmad mengungkapkan, penyaluran air bersih ini setelah adanya laporan dan keluhan dari masyarakat bahwa di wilayah tersebut kesulitan air bersih.

Pada hari ini, pihaknya merepon keluhan itu dengan mendistribusikan air bersih kepada warga yang terdampak kekeringan.

“Air bersih yang kami salurkan sebanyak 5 ribu liter untuk 275 Kepala Keluarga (KK) yang berada di wilayah tersebut,” ungkapnya.

Kemudian Ia berharap, kedepannya warga yang berada di lingkungan Dusun Karanganyar Desa Ciparay memiliki sumber air yang memadai.

“Sehingga jika musim kemarau terjadi, sumber air itu akan membantu kebutuhan warga,” harapnya.

Salah satu Staf Desa Ciparay, Ahmad Yani mengucapkan terima kasih kepada PNM yang telah membantu warganya yang mengalami krisis air bersih.

“Kami ucapkan terima kasih atas bantuannya,” kata Ahmad.

Ahmad menyebut, di Desa Ciparay sendiri terdapat 3 Dusun yang mengalami krisis air bersih akibat dampak kekeringan.

Ketiga Dusun itu yaitu Dusun Karanganyar, Dusun Karang Jetak dan Dusun Tambaksari

“Kami harap untuk kedepannya sepanjang masih musim kemarau melanda, PNM bisa kembali menyalurkan air bersih untuk warga,” pungkasnya.*(Galuh.ID)

Artikel Terkait
Wujudkan Program TSJL, PNM Sukabumi Salurkan 75 Ribu Liter Air Bersih Bantu Warga Terdampak Kekeringan
Artikel Terkini
KNKT Minta Semua Pihak Buat Rencana Perjalanan Wisata yang Baik dan Bijak
Akibat Banjir Bandang Di Tanah Datar, 8 warga Tewas dan 12 Orang Masih dinyatakan hilang
Pj Gubernur Agus Fatoni Lepas Keberangkatan 445 Jemaah Calon Haji Kloter Pertama Embarkasi Palembang
Pos Mahen Satgas Yonif 742/SWY Ajari Murid SDN Baudaok Cara Mengolah Sampah Plastik
Indonesia-Kazakhstan untuk Rampungkan Perjanjian Promosi dan Perlindungan Investasi
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas