INDONEWS.ID

  • Minggu, 05/11/2023 10:31 WIB
  • Menukik! Ketua DPP PDIP: Kita Akan Hadapi Kawan Lama yang Sudah Jadi Lawan Baru

  • Oleh :
    • Rikard Djegadut
Menukik! Ketua DPP PDIP: Kita Akan Hadapi Kawan Lama yang Sudah Jadi Lawan Baru

Jakarta, INDONEWS.ID - Ketua DPP PDIP Puan Maharani menyebut kawan lama sudah menjadi lawan baru menjelang Pilpres 2024.

Hal itu ia sampaikan usai berkunjung ke Jawa Timur. Dia ingin kader dan relawan PDIP di Jawa Timur menyiapkan pemenangan.

Baca juga : Romo Magnis: Presiden Mirip Pemimpin Organisasi Mafia Jika Hanya Menguntungkan Pihak Tertentu

"Seratus hari ke depan kita akan bertarung menghadapi kawan lama yang sudah jadi lawan baru," kata Puan dalam akun X (Twitter) @puanmaharani_ri, Sabtu (4/11).

Puan mengatakan suara Jawa Timur akan menjadi rebutan di Pilpres 2024. Dia ingin PDIP bisa memenangkan pertarungan di wilayah tersebut.

"Saya mengajak seluruh kader partai dan simpul relawan di Jawa Timur bersiap menghadapi pertarungan di mana suara Jawa Timur akan menjadi rebutan," ucapnya.

Ucapan Puan selaras dengan pernyataan Ketua DPP PDIP Djarot Syaiful Hidayat. Djarot menyatakan kesiapan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menghadapi pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Djarot menyinggung soal kematian demokrasi dan putusan Mahkamah Konstitusi (MK). Dia juga menyebut Prabowo-Gibran sebagai cermin Neo-Orde Baru.

"Ganjar-Mahfud MD pastikan akan terus perkuat demokrasi. Bersama kita hadapi Prabowo-Gibran sebagai cerminkan Neo-Orde Baru masa kini," ungkap Djarot lewat keterangan tertulis, Sabtu.

Hubungan PDIP dengan keluarga Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanas jelang pilpres. Gibran yang merupakan anak Jokowi maju sebagai cawapres di Pilpres 2024 bersama Prabowo.

Padahal, Gibran adalah kader PDIP. Sementara PDIP telah lebih dulu mengusung Ganjar-Mahfud.*

Baca juga : Kemenko Polhukam Kawal Pemilu Tetap Kondusif Hingga 20 Maret

 

 

Baca juga : Mahfud Md Mengaku Akan Terus Berjuang untuk Demokrasi dan Keadilan
Artikel Terkait
Romo Magnis: Presiden Mirip Pemimpin Organisasi Mafia Jika Hanya Menguntungkan Pihak Tertentu
Kemenko Polhukam Kawal Pemilu Tetap Kondusif Hingga 20 Maret
Mahfud Md Mengaku Akan Terus Berjuang untuk Demokrasi dan Keadilan
Artikel Terkini
TOZO Memperkenalkan Deretan Produk Inovatif Terbaru: TOZO Open Buds Sebagai Flagship
Perayaan Hari Ulang Tahun ke 15 Kabupaten Maybrat
SMP Islam Al Azhar BSD Raih juara 1 Tari Tradisional di Spanyol
Tanggapi Tuduhan Ade Pencuri, Lawyer Gaul: gak Cocok sama Faktanya
Terus Bermanuver Menuju Pilkada NTT, Cagub Ardy Mbalembout dan Irjen Jonny Asadoma Gelar Pertemuan Tertutup di Jakarta
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas