Bisnis

Abianti Riana Jadi Pembicara dalam Temu Nasional Seribu Organisasi Perempuan

Oleh : very - Jum'at, 14/09/2018 19:30 WIB

Abianti Riana, Direktur Bisnis 1 PT Permodalan Nasional Madani (Persero), menjadi salah satu pembicara dalam Sidang Umum Ke-35 International Council of Women (ICW) atau organisasi perempuan dunia di bawah PBB. (Foto: Ist)

 

Yogyakarta, INDONEWS.ID - Presiden Joko Widodo membuka secara resmi Sidang Umum Ke-35 International Council of Women (ICW) atau organisasi perempuan dunia di bawah PBB. Acara yang digelar ICW dan Kongres Wanita Indonesia itu juga mengadakan Temu Nasional Seribu Organisasi Perempuan Indonesia di Hotel Grand Inna Malioboro, Yogyakarta, Jumat (14/9/2018).

Salah satu yang menjadi narasumber dalam acara tersebut yaitu Abianti Riana, Direktur Bisnis 1 PT Permodalan Nasional Madani (Persero).

“Abianti Riana melakukan sharing mengenai program Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar). Program ini merupakan program pembiayaan dan pendampingan kepada wanita pra sejahtera dengan sistem kelompok,” ujar humas PNM melalui siaran pers, yang diterima redaksi di Jakarta, Jumat. 

Sementara itu, Ketua Umum Kowani, Giwo Rubianto Wiyogo mengatakan, dalam acara itu akan ada Deklarasi Perempuan Indonesia dan penandatanganan seribu organisasi perempuan secara simbolik dari perwakilan organisasi perempuan.

(Sidang Umum ke-35 ICW dan Temu Nasional Seribu Organisasi Perempuan Indonesia didukung penuh oleh Kementerian BUMN dan sebanyak 35 BUMN).

Sidang Umum ke-35 ICW dan Temu Nasional Seribu Organisasi Perempuan Indonesia didukung penuh oleh Kementerian BUMN dan sebanyak 35 BUMN.

Menteri BUMN Rini Soemarno menerima piagam penghargaan dari Muri itu karena juga menjadi tokoh perempuan kebanggaan Indonesia.

Menteri BUMN Rini Soemarno pun mengaku bangga karena ternyata ada seribu organisasi perempuan di Indonesia yang hadir dalam temu nasional itu.

"Saya semula sangsi, apakah benar ada seribu, ini seribu perempuan atau seribu organisasi perempuan, ternyata saya dapat konfirmasi bahwa ada seribu organisasi perempuan di Indonesia, saya bangga," katanya dalam sambutan pada Kamis (13/9).

Ia mengatakan bahwa Pemerintah Indonesia sangat memperhatikan soal pemberdayaan perempuan di berbagai bidang.

Rini merupakan salah satu dari delapan Menteri perempuan yang menduduki posisi strategis di jajaran kabinet pemerintahan.

Menurut dia, perempuan harus saling bekerja sama untuk bahu-membahu mengatasi berbagai persoalan perempuan dan membangun bangsa.

"Kita punya kekuatan untuk mendorong negara ini menjadi lebih kuat dan maju lagi," katanya. (Very)

Artikel Terkait