Daerah

Kemenag Depok Mutasi Puluhan Penghulu

Oleh : Abdi Lisa - Sabtu, 19/01/2019 07:55 WIB

Kementerian Agama (Kemenag) Kota Depok memutasikan tugas baru kepada 15 penghulu di Kota Depok. (Foto Depok.go.id)

Depok, INDONEWS, ID - Kementerian Agama (Kemenag) Kota Depok memutasikan tugas baru kepada 15 penghulu di Kota Depok.

Pemindahan tersebut, bertujuan untuk penyegaran sekaligus mengisi kekosongan jabatan penghulu di 11 kecamatan yang ada di Depok.

“Diharapkan pemerataan ini dapat meningkatkan kualitas pelayanan para petugas penghulu di lingkungan masyarakat,” ujar Kepala Kemenag Kota Depok, Asnawi, Jumat (18/01).

Asnawi merinci, dari jumlah tersebut paling banyak ditempatkan di Kecamatan Pancoran Mas, sebanyak tiga orang. Dua orang di Kecamatan Sukmajaya, Tapos, Cimanggis, dan Cipayung. Sementara di Cilodong, Sawangan, Beji, dan Limo diisi seorang petugas.

“Jabatan yang dimutasi ada Penghulu Madya, Muda, dan Pertama,” katanya.

Sementara itu, Kepala Seksi (Kasi) Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam Kemenag Depok, Hasan Basri menuturkan, pemindahan tempat tugas bagi penghulu sesuai dengan Surat Keputusan Dirjen Bimas Islam terkait dengan masa jabatan penghulu. Dirinya berpesan, agar para penghulu selalu menjaga komunikasi dan koordinasi dengan petugas dan kepala Kantor Urusam Agama (KUA) di masing-masing kecamatan.

“Semoga kinerja mereka di tempat baru tersebut bisa semakin meningkat,” ucapnya seperti yang dicukil dari depok.go.id. (Abdi.K)

Artikel Terkait