Isyana Sarasvati Warnai Fortelations SMAK 7 PENABUR

Oleh : very - Minggu, 22/09/2019 13:01 WIB

Musisi cantik dan berbakat Indonesia, Isyana Sarasvati menunjukkan kepiawaiannya berolah vokal dalam acara Closing Fortelations pada Sabtu, 21 September 2019. (Foto: ist)

Jakarta, INDONEWS.ID -- Musisi cantik dan berbakat Indonesia, Isyana Sarasvati menunjukkan kepiawaiannya berolah vokal dalam acara Closing Fortelations pada Sabtu, 21 September 2019. Dalam event yang diselenggarakan oleh SMA Kristen 7 PENABUR itu ia juga memperlihatkan kemahirannya memainkan keyboard dan Keytar. Selama lima puluh menit beraksi, ia pun sukses menghibur seluruh kawula muda yang memenuhi panggung sekolah tersebut.

Salah satu judul lagu andalan yang dibawakan oleh Isyana ialah “Kau Adalah”. Melalui lagu ini, ia berpesan pada seluruh milenial yang tengah menontonnya untuk tetap menjadi diri sendiri. “Be yourself ya!” tutur penyanyi kelahiran Bandung 26 tahun lalu itu.

Hal tersebut senada dengan tema yang diangkat dalam Fortelations (inFORmation TEchnology for Language, Art, educaTION and Sport) 2019, yaitu iRideScent. Tema iRideScent dalam ajang tahunan SMAK 7 itu memiliki arti berwarna-warni, mewakili karakter bakat dan potensi diri setiap pesertanya.

Melalui tema tersebut, Fotelations pun mewujudkan diri menjadi wadah bagi terwujudnya berbagai bakat dan potensi yang berwarna-warni. Hal ini diungkapkan oleh Kepala SMAK 7, Ibu Dra. Duma M.S. Hutahaean, M.M. dalam acara pembukaan Fortelations.

“Harapannya, SMAK 7 dapat menjadi sarana untuk mengaktualisasikan dan mengembangkan potensi, bakat, talenta dalam diri setiap peserta Fortelations yang begitu warna-warni,” jelas Duma.

Warna-warni potensi dan bakat yang diwadahi dalam Fortelations iRideScent antara lain pertandingan basket, futsal, floorball, catur, dan bulu tangkis. Kompetisi yang diadakan adalah essay writtingspeechstory tellingbandsolo singingmodern dance, dan menggambar. Lebih dari delapan puluh  SMP, SMA, dan SMK se-Jabodetabek pun mengikutsertakan siswanya dalam ajang yang terselenggara pada 11-21 September 2019 itu.

Selain itu, dalam penutupan Fortelations iRideScent tidak hanya menjadi sarana bagi aksi panggung Isyana, Lalahuta maupun DJ S+Niel. Tim modern dance dan band siswa SMAK 7 serta peserta pemenang kompetisi band dan solo singing juga berkesempatan untuk tampil. Di sela-sela pengumuman pemenang pertandingan dan kompetisi, mereka memberikan penampilan terbaiknya di panggung Fortelations 2019.

Sebelum menutup penampilannya, Isyana mendoakan semua remaja yang tengah menyaksikan penampilannya. “Semoga kalian sukses di masa depan, disukai banyak orang, dan mendapatkan apa yang dicita-citakan dari kecil,” ujarnya. (Very)

 

Artikel Terkait