Nasional

Talkshow Satrio Center, Sandiaga Uno: Presiden Jokowi Teladan Baik Bagi Saya dan Masyarakat

Oleh : very - Senin, 25/07/2022 10:39 WIB

Sandiaga Uno di saat acara talkshow keempat (4) Satrio Center kembali digelar di Ciputra Artpreuner, Jakarta Selatan, Jumat 22/7/2022. (Foto: Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Talkshow keempat (4) Satrio Center kembali digelar di Ciputra Artpreuner, Jakarta Selatan, Jumat 22/7/2022 lalu. Narasumber yang hadir adalah Guru Besar Hukum Internasional yang juga Rektor Universitas Jenderal Ahmad Yani, Prof. Hikmahanto Juwana, Politisi PDI Perjuangan, Eva Kusuma Sundari dan Menparekraf Sandiaga Salahudin Uno. 

Tema yang diangkat kali ini yaitu tentang “President Leadeship, Gaya Kepemimpinan Jokowi sebagai Presiden RI”. Tentunya para narasumber membahas tema tersebut sesuai sudut pandang masing-masing.

Sandiaga Uno mengatakan bahwa kepemimpinan Joko Widodo menjadi inspirasi bagi dirinya.

“Berbagi perspektif tentang bagaimana pandangan saya melihat gaya kepemimpinan Bapak Presiden Joko Widodo, bisa menjadi teladan yang baik bagi saya pribadi dan masyarakat,” ujar Sandiaga Uno.

Sandiaga mengatakan, dirinya banyak belajar dari karakteristik kepribadian Joko Widodo yang sederhana, rendah hati, bersahaja, pekerja keras, dan juga visioner.

“Saya ingat sekali, ketika pertama kali saya menjabat Menparekraf, beliau tegas dan lugas, (meminta saya agar) fokus pada kebangkitan ekonomi, membuka lapangan kerja bagi masyarakat,” ujarnya.

(Menparekraf Sandiaga Salahudin Uno saat menerima plakat. Foto Ist)

Karena itu, kata Sandiaga, dirinya optimistis bahwa pemulihan ekonomi di bawah kepemimpinan Presiden Jokowi bisa tercapai.

“Saya optimistis dengan kolaborasi kabinet yang baik, kita bisa meraih pemulihan ekonomi serta menciptakan masyarakat yang sejahtera,” ujar Sandiaga.

Satrio Center adalah komunitas para sahabat sebagai wadah diskusi dan curah pendapat terkait isu-isu kebangsaan oleh para ahli dan tokoh nasional. Acara ini digagas oleh Kelik Wirawan bersama pendiri lainnya seperti Artadinata Djangkar, Harijanto, Indra Simarta, Eko Nugroho, Ramdani Basri, Azis Armand, Tedi Supriadi dan Ahmad Fajar yang sekaligus menjabat Board of Eksekutif.

Satrio Center menampilkan buah pikiran maupun cara pandang atau kapasitas pengetahuan para tokoh-tokoh baik itu nasional maupun tokoh daerah yang berpotensi menjadi tokoh nasional. Tokoh yang yang pernah hadir dalam talkshow ini adalah tokoh dari berbagai profesional antara lain Ir. Sarwono Kusumaatmadja, DR. Hasto Wardoyo, Budiman Sujatmiko, Prof. Rhenald Kasali, Addie MS, Saleh Husin, Harry Darsono, M. Arsjad Rasjid P.M dan Prof. Dr. Marsudi Syuhud. ***

Artikel Terkait