Nasional

Beta Ganjar dan Warga NTT Diaspora Gelar Dialog Bersama Cawapres Mahfud MD di Rumah Aspirasi Relawan Ganjar Pranowo

Oleh : very - Rabu, 20/12/2023 00:11 WIB

Diaspora Nusa Tenggara Timur (NTT) yang tergabung dalam Relawan Beta Ganjar menggelar dialog dengan calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud MD di rumah Aspirasi Relawan Ganjar Pranowo Jl. Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (19/12/2023). (Foto: Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Diaspora Nusa Tenggara Timur (NTT) yang tergabung dalam Relawan Beta Ganjar menggelar dialog dengan calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud MD di rumah Aspirasi Relawan Ganjar Pranowo Jl. Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (19/12/2023).

Ketua Beta Ganjar Marlin Bato mengatakan, dialog publik tersebut digelar untuk mendukung pasangan calon presiden Ganjar Pranowo dan calon wakil presiden Mahfud MD.

“Dukungan terhadap pasangan Ganjar-Mahfud MD bagi masyarakat NTT, semakin hari semakin besar dan bertambah. Karena itu, kami yakin bahwa pasangan tersebut akan memenangkan pilpres mendatang,” kata Marlin di lokasi acara.

Menurutnya, pasangan Ganjar-Mahfud MD merupakan pasangan yang memiliki rekam jejak dan intergritas yang baik. “Karena itu, kami mendorong seluruh masyarakat NTT agar mendukung pasangan Ganjar-Mahfud MD tersebut,” katanya.

Dia mengatakan, pihaknya yakin bahwa pasangan tersebut bisa 100 persen menang di NTT. “Sesuai dengan tagline yang kami usung yaitu Beta 100 persen NTT, 100 persen Ganjar-Mahfud maka kami menargetkan pasangan tersebut bisa menang 100 persen di NTT,” ujarnya.

Marlin menambahkan bahwa Ganjar-Mahfud bukan anak haram konstitusi. "Kedua sosok ini mempunyai rekam yang jejak yang bagus. Mereka bukan anak haram konstitusi. Mereka murni calon melalui mekanisme peraturan perundang-undangan yang berlaku," tegasnya.

Karena itu, Marlin mengajak masyarakat NTT untuk memilih Ganjar-Mahfud dalam Pilpres 2024 mendatang. "Jangan ragu untuk memilih mereka. Mereka adalah pemimpin masa depan bangsa Indonesia," bebernya.

Acara tersebut, katanya, juga digelar dalam rangka memperingati hari ulang tahun propinsi NTT yang ke-65.

"Ulang tahun NTT jatuh pada tanggal 20 Desember 2023. Acara ini dimeriahkan oleh para musisi dari NTT dan atraksi seni dan budaya NTT," ujar Marlin.

Acara tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat dari NTT, undangan lain maupun para relawan. Tampak misalnya Petrus Selestinus, Peter Sambut dan para tokoh lain. ***

Artikel Terkait