INDONEWS.ID

  • Jum'at, 05/01/2018 23:38 WIB
  • PDIP Akhirnya Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jabar, Siapa Pendampingnya?

  • Oleh :
    • very
PDIP Akhirnya Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jabar, Siapa Pendampingnya?
Ridwan Kamil, bakal calon Gubernur Jawa Barat. (Foto: Ant)

Jakarta, INDONEWS.ID - Setelah melalui berbagai pertimbangan, DPP PDIP akhirnya menjatuhkan pilihan kepada Wali Kota Bandung, Ridan Kamil sebagai bakal calon gubernur Jawa Barat. Keputusan itu diambil dalam rapat yang dipimpin Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Jumat (5/1/2018).

"Dalam rapat tadi sudah disampaikan dan dilaporkan ke Ibu Ketua Umum bahwa PDIP welcome dengan mitra koalisi. Malam ini komunikasi sedang dibangun dengan beberapa partai seperti PKB, Hanura, PPP dan Nasdem. Prinsipnya kita sejalan dalam koalisi ini. Artinya kita sepakat sejalan dengan koalisi Ridwan Kamil sebagai kerja sama memenangkan Pilgub di Jabar," kata Ketua DPP PDIP, Andreas Hugo Pareira di Jakarta, Jumat (5/1).

Baca juga : Tegas! FX Rudy Usulkan PDIP Harus Berani Jadi Oposisi

Namun, Andreas belum mengungkap cawagub yang dipilih PDIP. Pasalnya, dari beberapa partai koalisi yang sudah terlebih dahulu mengusung Ridwan Kamil selama ini, muncul beberapa nama cawagub yang menguat yaitu Maman Imanulhaq dan Uu Ruzhanul Ulum. Sementara PDIP ingin mendorong Anton Charliyan.

"Komunikasi sudah berjalan sejak lama sebagaimana kita intensifkan hubungan antarpartai, dan waktunya kan sudah terbatas, sehingga langkah selanjutnya saling untuk bagaimana menuju hari jelang akhir pendafartaran," kata Andreas.

Baca juga : Tak Terima Disebut Kalah di Kandang Banteng, Ganjar: PDIP Masih Tinggi

Politisi PDI Perjuangan ini mengatakan, pengumuman resmi akan disampaikan PDIP pada Minggu, 7 Januari 2018 mendatang. Dia menegaskan bahwa PDIP sejalan dengan koalisi partai lain yang mendukung Ridwan Kamil.

"Prinsipnya kita tidak menolak, sejalan dengan teman-teman di Jabar, barisan koalisi dengan Pak Ridwan Kamil, sejalan memenangkan Pilkada di Jabar," katanya.

Baca juga : Klaim Punya Bukti Materil, Sekjen PDIP Sebut Kecurangan di Pilpres 2024 Didesain dari Hulu ke Hilir

Seperti diketahui, KPU menjadwalkan pendaftaran cagub-cawagub dibuka pada 8-10 Januari. (Very)

Artikel Terkait
Tegas! FX Rudy Usulkan PDIP Harus Berani Jadi Oposisi
Tak Terima Disebut Kalah di Kandang Banteng, Ganjar: PDIP Masih Tinggi
Klaim Punya Bukti Materil, Sekjen PDIP Sebut Kecurangan di Pilpres 2024 Didesain dari Hulu ke Hilir
Artikel Terkini
Indonesia-Kazakhstan untuk Rampungkan Perjanjian Promosi dan Perlindungan Investasi
Prof Dr H Yulius SH MH Ketua Kamar TUN Mahkamah Agung Diwawancara Ekslusif Majalah MATRA
Dorong Ekonomi Nasional Lebih Transformatif, Menko Airlangga Jalin Kerja Sama Global
PLBN Motamasin Terima Kunjungan Konsulat Timor Leste, Bahas Isu Keimigrasian Antarnegara
Menteri Harus Mampu Membaca Tanda-tanda Zaman untuk Menggerakan Semangat Indonesia
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas