INDONEWS.ID

  • Minggu, 29/12/2019 20:39 WIB
  • Viral Video Nunung di Solo, Humas RSKO : Izin Keluar Jenguk Ibunya Lagi Sakit

  • Oleh :
    • Ronald
Viral Video Nunung di Solo, Humas RSKO : Izin Keluar Jenguk Ibunya Lagi Sakit
Tri Retno Prayudati alias Nunung. (Foto: Indonews.id)

 

Jakarta, INDONEWS.ID - Komedian yang menjadi tersangka kasus narkoba, Tri Retno Prayudati atau lebih akrab disapa Nunung kembali membuat heboh dunia maya.

Baca juga : Viral Video Kekerasan Anak di Purworejo, KPAI Minta Masyarakat Awasi Penggunaan Media Sosial

Pasalnya, belum lama ini beredar sebuah video yang memirip dengan dirinya tengah berada di Bandara Adi soemarno, Solo, Jawa Tengah.

Sebagaimana yang diketahui, Nunung saatn ini tengah menjalani proses hukumannya selama satu tahun enam bulan atau 1,5 tahun rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO), Cibubur, Jakarta Timur. 

Baca juga : Berikut Klarifikasi Mabes TNI Terkait Viral Mobil Plat TNI Bawa Logistik Acara Relawan 02

Saat dikonfirmasi oleh wartawan, Kabag Humas RSKO Cibubur, Bagus Ario Wibowo membenarkan bahwa dalam video tersebut adalah Nunung.

“Sebetulnya, memang sudah ada izin keluar,” ujar Bagus, Sabtu (28/12/2019) sore.

Menurut Bagus, Nunung juga telah mendapatkan izin untuk kepergiannya ke Solo karena orang tuanya sedang sakit kanker.

“Orang tuanya lagi sakit kanker di Solo. Ada surat (bukti) dirawat di Solo yang ditujukan ke Dirut RSKO untuk jenguk,” timpalnya. (rnl)

 

Artikel Terkait
Viral Video Kekerasan Anak di Purworejo, KPAI Minta Masyarakat Awasi Penggunaan Media Sosial
Berikut Klarifikasi Mabes TNI Terkait Viral Mobil Plat TNI Bawa Logistik Acara Relawan 02
Artikel Terkini
Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG
Tiga Orang Ditemukan Meninggal Akibat Tertimbun Longsor di Kabupaten Garut
Pimpin Proses Penyiapan dan Percepatan Keanggotaan Indonesia pada OECD, Presiden Joko Widodo Tunjuk Menko Perekonomian sebagai Ketua Tim Nasional OECD
Kemendagri Dukung Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional Melalui Optimalisasi Kebijakan Fiskal Nasional
Kemendagri Dorong Percepatan Pemenuhan Sarana dan Prasarana Pemerintahan di 4 DOB Papua
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas